Resmi Sebagai Peserta Pemilu 2024, PKN Batam Segera Buka Pendaftaran Bacaleg

Ketua PKN Batam, Muhammad Rizky Aji Perdana (kanan) bersama Ketua Umum PKN, I Gede Pasek Suardika (kiri). (Istimewa)

TRANSKEPRI.COM.BATAM-  Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) menjadi salah satu dari 17 partai politik yang lolos sebagai peserta Pemilu 2024 setelah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Ketua Pimcab PKN Batam, Muhammad Rizky Aji Perdana mengatakan, hasil ini merupakan bagian dari kerja keras selama proses verifikasi faktual berlangsung.

"Partai PKN sah sebagai peserta Pemilu 2024 merupakan moment penting bagi pengurus dan untuk semua kader agar terus bekerja serta memberikan hasil yang terbaik," kata Rizky, Sabtu (17/12/2022).

Pada momen perdana mengikuti perhelatan pesta politik ini, PKN Batam dengan semangat gotong royongnya optimis dapat memberikan hasil terbaik guna memperoleh kursi legislatif Kota Batam.

Tidak hanya itu, Pimcab PKN Kota Batam juga mengajak kepada seluruh kader dan siapapun yang sungguh-sungguh untuk bergabung bersama Partai PKN untuk menjadi bakal calon legislatif (bacaleg) Pemilu tahun 2024 mendatang.

"Ya, saat ini juga pendaftaran bacaleg sudah dibuka dan sedang berjalan. Bagi siapapun yang bersungguh-sungguh dapat langsung mendatangi kantor Pimcab PKN Kota Batam yang terletak Mega Legenda Extencion, Blok G1 no 12B," tegasnya.

Terakhir, Rizky juga tidak lupa mengucapkan selamat Hari Jadi Batam (HJB) ke-193 dan diharapkan kedepannya Kota Batam dapat terus tumbuh untuk menjadi salah satu kota penopang perekonomian di Indonesia.

"Di momen yang penting ini kami juga tidak lupa untuk mengucapkan selamat Hari Jadi Batam ke-193. Diharapkan kedepannya Kota Batam dapat terus maju dan tumbuh menjadi penopang perekonomian di Indonesia," tutupnya. (san)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar