Tanjungpinang

Kejati Kepri dan FKPPI Bantu Korban Banjir


 

 

 

TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Intensitas curah hujan disertai angin kencang menyelimuti wilayah Tanjungpinang dalam dua hari pertama tahun 2021. Bencana tanah longsor dan genangan air menengelamkan beberapa rumah penduduk.


Tidak sedikit harta benda terseret derasnya air, dibeberapa lokasi terpantau pohon tumbang membujur kejalan, beberapa arus lalu lintas lumpuh seketika, tragedi ini menyisakan kesedihan warga.


Melihat masih ada korban banjir yang membutuhkan uluran tangan dan bantuan baik di posko pengungsian maupun di rumah-rumah pengungsian, FKPPI Kepri bersama Kejati Kepri bersinergi memberikan bantuan berupa nasi, Pampers, selimut, perlengkapan bayi dan makanan bayi maupun obat-obatan. 


Ketua FKPPI, Iwan Panggaben mengatakan bahwa pihaknya dan Kejati Kepri bekerjasama dalam kegiatan sosial mengulurkan bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir dan angin kencang, Minggu (3/1/21).


"Beberapa lokasi menjadi target relawan untuk mendistelribusikan bantuan, diantaranya batu 8 atas dan Batu 12 belakang hotel aston,"pungkas Iwan.


Sementara menurut Asintel kejati Kepri yang bergabung dalam kesempatan itu mengatakan 

“Tidak banyak yang bisa diberikan, namun demikian sebagai bentuk perhatian dari persatuan jaksa indonesia, kejati kepri dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah, dan kami mengucapkan terimakasih kepada segenap pengurus FKPPI yang turut menginisiasi bakti sosial ini sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat,"ujarnya. (mad)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar