Ketua IPSI Batam Hendrik, Hadiri Musorkot VI KONI Batam 2023

Ketua IPSI Batam, Hendrik yang juga merupakan anggota DPRD Batam saat menghadiri Musorkot VI KONI Batam 2023, Kamis (28/12/23) di Lantai 4 Pemko Batam. (ist)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Ketua Pengurus Cabang Olahraga Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kota Batam, Hendrik, Kamis (28/12/23) menghadiri Musyawarah Olahraga (Musorkot) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Batam 2023, di Lantai 4 Kantor Pemko Batam.

ANGGOTA DPRD Batam, Hendrik. (ist)

Hendrik yang juga merupakan Anggota DPRD Batam dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengatakan, pelaksanaan Musorkot VI KONI Batam mesti menghasilkan kepemimpinan KONI yang lebih baik.

"Kita harapkan dengan pelaksanaan Musorkot kali ini dapat memilih Ketua Umum KONI Batam yang lebih baik dan mampu membawa KONI menjadi organisasi yang dapat mencari solusi terhadap berbagai permasalahan yang dihadapi cabor," ujar Hendrik.

Kepemimpinan KONI Batam periode 2020-2024 yang sebelumnya dipimpin almarhum Iskandar Alamsyah, akhirnya dilanjutkan oleh pelaksana tugas (Plt) Rinaldi Samjaya dan kemudian akhirnya estafet kepemimpinan KONI dilanjutkan oleh Rani Rafitriyani.

Rani Rafitriyani yang merupakan Ketua Cabor Persatuan Bowling Indonesia, terpilih secara aklamasi dalam Musorkot VI KONI Batam, untuk periode kepengurusan 2024-2028. (ridho)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar