Diterima 1.915 Keluarga, Wabup Anambas Salurkan Bantuan Beras Program Pemerintah

Wakil Bupati KKA, Wan Zuhendra menyerahkan secara simbolis Bantuan Cadangan Beras Pemerintah (BCBP) untuk masyarakat di Kantor Pos Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan, Kamis (13/4/2023). (transkepri.com/yd)

TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- Jelang hari raya Idul Fitri 1444 H, Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) Wan Zuhendra  menyerahkan secara simbolis Bantuan Cadangan Beras Pemerintah (BCBP)  untuk masyarakat di Kantor Pos Kelurahan  Tarempa Kecamatan Siantan, Kamis (13/4/2023).

Wakil Bupati KKA  Wan Zuhendra mengatakan, sebanyak 1.915 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kepulauan Anambas menerima bantuan tersebut.

"Alhamdulillah, secara keseluruhan terdapat  1.915 (KPM) di Kabupaten Kepulauan Anambas  yang menerima bantuan ini, dan mulai hari ini bantuan tersebut diberikan langsung kepada yang penerima,"ujar Wan.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengungkapkan, bahwa masing-masing KPM menerima 10 Kg  beras  selama 3 bulan yakni Maret, April, Mei 2023 ini.

"Di Anambas KPM dapat mengambil bantuan tersebut di 3 wilayah yakni, melalui  Kantor Cabang Pos Tarempa sebanyak 676 KPM,  Kantor Cabang  Pos Palmatak 803 KPM dan Kantor Cabang Pos Jemaja 436 KPM,"tuturnya.

Lebuh lanjut suami Idarwati menyatakan, penyaluran bantuan ini bertujuan untuk menurunkan harga beras. Selain itu juga untuk menjaga daya beli masyarakat dan mengendalikan laju inflasi.

"Dengan kondisi yang ada saat ini tentu sangat di harapkan bantuan tersebut dapat tepat sasaran dan langsung membantu masyarakat menjelang hari  Raya 1444 H mendatang," jelasnya.

Ayah Wan Rafi'i Rafata berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat. Selain itu dia juga mengimbau masyarakat untuk tetap bijak dalam berbelanja memenuhi kebutuhan hari raya Idul Fitri.

"Tidak perlu beli secara berlebihan tapi sesuai kebutuhan saja karena stok di pasar cukup. Alhamdulillah inflasi juga tetap terkendali karena secara month to month masih berada di kisaran 0,19 persen,” pungkasnya. (yd)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar