Tim Sepak Bola Popda Batam Dikalahkan Tanjungpinang 1-0

Sekdako Batam, Jefridin Hamid saat melepas kontingen Popda Batam

TRANSKEPRI.COM.BINTAN- Tim sepak bola pelajar Kota Tanjungpinang berjaya menyingkirkan Batam di pertandingan penentu penyisihan Grup A, pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tahun 2022 Provinsi Kepri, Selasa (26/7/2022). Batam tersingkir, tim Natuna pun ikut menyengir setelah (tidak puas) di Grup B.

Laga tim pelajar Tanjungpinang versus Batam menjadi penentu, untuk mendapatkan 1 tiket ke semifinal dari Grup A. Sebelumnya, tim pelajar Bintan sudah memastikan lolos ke semifinal, setelah mengoleksi nilai 4 poin. Sementara, Batam sudah mengoleksi nilai 1 poin, sebelum bertanding menghadapi Kota Tanjungpinang, yang belum meraih poin.

Justru itu, tim pelajar Kota Tanjungpinang bermain all out atau habis-habis sejak menit awal menghadapi tim Batam. Bima dan kawan-kawan nyaris tidak memberikan kesempatan kepada pemain Batam untuk membuka serangan. Sebaliknya, tim Batam pun tak ingin memberikan keleluasaan kepada pemain Kota Tanjungpinang untuk melepaskan tendangan ke mulut gawang.

Upaya tim pelajar Kota Tanjungpinang mencetak gol terwujud di menit ke-30, babak pertama. Saat itu, Cristiano melakukan tendangan pojok ke arah mulut gawang. Bola lambung ke arah tiang jauh tak berhasil diamankan pemain belakang Kota Batam.

Sementara, pemain Kota Tanjungpinang Terry Sevtiyan (2) langsung menyambar dan menyundul bola ke arah gawang. Sundulan Terry tak mampu dibendung Hilal Akmal kiper Batam. Goool, skor 1-0 keunggulan Kota Tanjungpinang.

Tempo permainan di babak kedua semakin cepat. Masing-masing tim berusaha mencetak gol. Namun, skor 1-0 tak berubah sampai pertandingan tuntas. Tim pelajar Kota Tanjungpinang menang. (tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar