Dekorasi Indah, Kuliner Khas Nikmat Pesona Stand Bazar Kelurahan Tarempa

Stand bazar Kelurahan Tarempa

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Unik,  tampilkan peganan khas Anambas,  stand bazar Kelurahan Tarempa jadi favorit warga Anambas pada MTQ tingkat Kecamatan Siantan yang di gelar di Batu Tambun, Minggu (20/2/2022).

Pada acara yang dibuka langsung oleh Heryana Abdul  Haris, SH Istri Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas itu,  stan bazar Kelurahan Tarempa menyajikan sejumlah kuliner khas antara lain yakni bubur pedas,  mie tiau ,kue tepung gomok, pandang talak , ketuk ubi.

"Alhamdulillah dengan menyajikan kuliner khas secara gratis stand kelurahan Tarempa ramai dikunjungi masyarakat,"ujar Syamsir Lurah Tarempa.

Pak Lurah mengungkapkan, bahwa selain menyajikan, kuliner khas pihaknya juga mendokrasi stand dengan corak khas dengan trend masa kini.

"Dekorasi stand yang menari itu salah satu daya tarik kita sehingga digandrungi masyarakat,"katanya.

Salah seorang warga Emi mengaku,  ada yang berbeda dengan stand kelurahan Tarempa dari pada stand-stand bazar MTQ desa yang lain. Ini menjadi daya tarik untuk hadir datang mencicipi makanan yang disajikan.

"Cantik dekorasinya penyajian kulinernya juga bagus dan rasa kue dan makanannya juga enak, itu yaang menarik,"ujarnya mengakhiri.(002)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar