PIALA AFF 2021

Malam Ini Leg ke-2 Indonesia Vs Singapore, Ini Jadwalnya

Indonesia Vs Singapore

TRANSKEPRI.COM.SINGAPORE- Timnas Indonesia akan kembali menghadapi tuan rumah, Singapura di leg kedua semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Singapura di National Stadium hari ini, Sabtu, 25 Desember 2021 pukul 19.30 WIB.

Pertandingan sengit antara Timnas Indonesia vs Singapura bisa Anda saksikan melalui RCTI dan Live Streaming di RCTI Plus.

Pada lagi nanti, Timnas Indonesia memperoleh tambahan kekuatan dengan hadirnya Egy Maulana Vikri.

Simak jadwal Piala AFF 2020 selengkapnya seperti dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Media Magelang dalam artikel berjudul Indonesia vs Singapura, Ini Jadwal Leg 2 Semifinal Piala AFF 2020

Pertandingan akhir pekan ini merupakan babak semifinal bagi Indonesia maupun Singapura di Piala AFF 2020.

Sesuai aturan, semifinal Piala AFF 2020 tersebut memang menggunakan format dua leg untuk memperebutkan tiket ke babak final.

Setelah ditahan imbang oleh Singapura di leg pertama Piala AFF 2020, Indonesia akan berjuang di pertandingan selanjutnya.

Sesuai jadwal AFF 2020, laga antara Indonesia vs Singapura di leg kedua akan berlangsung akhir pekan ini.

Catat jadwal pertandingan Piala AFF 2020 yang ada di akhir artikel ini agar tak ketinggalan pertandingan Timnas Indonesia.

Duel antara Indonesia vs Singapura merupakan salah satu laga yang sangat dinantikan di Semifinal Piala AFF 2020.

Pertandingan semifinal leg kedua Indonesia vs Singapura akan berlangsung pada hari Sabtu, 25 Desember 2021.

Sesuai jadwal Piala AFF 2020, Indonesia vs Singapura akan digelar di National Stadium, Singapore.

Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, bahwa pertandingan Semifinal Piala AFF 2020 memang dibagi dalam leg 1 dan leg 2.

Pada leg pertama, Indonesia harus puas berbagai poin dengan Singapura.

Hasil leg pertama Semifinal Piala AFF 2020 Indonesia vs Singapura adalah 1-1.

Jalannya pertandingan keduanya berlangsung seru. Indonesia dan Singapura langsung tancap gas sejak awal laga.

Indonesia berhasil cetak gol di menit ke-28 lewat gol indah Witan Sulaeman dan kerjasama kompaknya dengan Asnawi Mangkualam.

Penguasaan bola kedua tim imbang di babak pertama dengan 50:50. Indonesia unggul dalam akurasi operan dengan 71 persen.

Pada babak kedua, Singapura berhasil menyamakan kedudukan lewat Ikhsan Fandi yang berhasil lolos dari jebakan offside.

Hasil imbang leg pertama membuat pertandingan leg kedua sudah sangat dinantikan.

Leg kedua Semifinal antara Indonesia vs Singapura akan berlangsung di Hari Natal yaitu 25 Desember 2021.

Leg 1

Rabu, 22 Desember 2021

19.30 WIB: Singapura vs Timnas Indonesia

Kamis, 23 Desember 2021

19.30 WIB - Vietnam vs Thailand

Leg 2

Sabtu 25 Desember 2021

19.30 WIB: Timnas Indonesia vs Singapura

Minggu, 26 Desember 2021

19.30 WIB - Thailand vs Vietnam

Final

Leg Pertama: Rabu, 29 Desember 2021 pukul 19.30 WIB

Leg Kedua: Sabtu, 1 Januari 2022 pukul 19.30 WIB

Berdasarkan regulasi Piala AFF 2020, aturan gol tandang tidak akan berlaku di turnamen ini.

Itulah jadwal lengkap Timnas Indonesia vs Singapura di Piala AFF 2020. (tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar