LIGA CHAMPIONS

Barcelona Kalahkan Juventus, Messi Cetak Gol

Liga Champions Eropa

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Barcelona mengalahkan Juventus 2-0 pada matchday kedua Grup G Liga Champions di Stadion Allianz, Turin, Kamis (29/10) dini hari WIB.

Barcelona mengawali laga ini dengan baik. Blaugrana mendapatkan dua peluang beruntun tetapi tembakan Miralem Pjanic masih bisa dimentahkan Wojciech Szczesny dan tendangan Antoine Griezmann di dalam kotak penalti hanya menerpa mistar gawang.

Juventus langsung merespons lewat gol yang dicetak Alvaro Morata. Hanya saja gol itu dianulir karena Morata sudah lebih dulu berada dalam posisi offside.Barcelona kemudian berhasil unggul lebih dulu 1-0 di laga ini pada menit ke-15. Tembakan Ousmane Dembele dari luar kotak penalti yang membentur pemain Juventus menggetarkan gawang tuan rumah.

Barcelona yang lebih mendominasi permainan kembali mendapat peluang untuk mencetak gol. Namun dua peluang dari Dembele dan Griezmann gagal berujung gol.Morata kembali berhasil menggetarkan gawang Barcelona pada menit ke-30. Namun, gol itu dianulir wasit karena Morata berada dalam posisi offside saat menerima umpan Juan Cuadrado.

Setelah itu, tidak ada gol tambahan yang bisa diciptakan kedua tim. Barcelona menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Juventus.

Di babak kedua, Juventus coba lebih agresif dalam memberikan tekanan. Upaya itu membuahkan hasil saat Morata membobol gawang Neto pada menit ke-57.

Morata bisa mengonversi jadi gol umpan yang diberikan Morata. Namun, gol Morata kembali dianulir wasit setelah melihat Video Assistant Referee (VAR). Dalam tayangan VAR terlihat kaki Morata berada di depan pemain terakhir Barcelona.

Messi nyaris menempatkan namanya di papan skor pada menit ke-62. Bola liar di pertahanan Juventus disambar Messi tetapi tendangannya berada tipis di sisi kanan gawang Szczesny.

Pada menit ke-75, Griezmann membuang peluang emas untuk membawa Barcelona unggul 2-0. Umpan terukur Messi gagal dimaksimalkan Griezmann karena tendangannya masih melebar di samping gawang Szczesny.

Lima menit jelang laga usai, Juventus harus bermain dengan 10 orang. Merih Demiral diusir wasit setelah menerima kartu kuning kedua karena melanggar Miralem Pjanic.

Susunan pemainBarcelona mendapatkan penalti pada menit ke-89 setelah Ansu Fati dilanggar Federico Bernardeschi. Messi yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik untuk membuat skor jadi 2-0 yang bertahan hingga laga usai.(tm)

Juventus (3-4-3): Wojciech Szczesny; Merih Demiral, Leonardo Bonucci, Danilo; Juan Cuadrado, Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot, Dejan Kulusevski; Federico Chiesea, Alvaro Morata, Paulo Dybala.

Barcelona (4-2-3-1): Neto; Sergi Roberto, Ronald Araujo, Clement Lenglet, Jordi Alba; Miralem Pjanic, Frenkie de Jong; Antoine Griezmann, Pedri, Ousmane Dembele; Lionel Messi.


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar