BATAM

Jefridin Lantik 43 Kelompok Sadar Wisata

Pelantikan kelompok sadar wisata

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Sebanyak 43 Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), Batam yang beranggotakan 400 orang, untuk massa bhakti 2020-2025 resmi dilantik. Pelantikan itu digelar di Dataran Engku Putri, Batam Centre, Jumat (25/09/2020), kemaren.

Ketua serta Pengurus Pokdarwis Batam Deska dilantik sekretaris daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin didampingi Kepala Dinas (Kadis), Kebudayaan Pariwisata (Kadisbudpar) Kota Batam, Ardiwinata.

Sekda Kota Batam, Jefridin mengatakan
Pokdarwis adalah kelompok masyarakat sebagai tim penggerak sadar wisata dan sapta pesona, dari lingkungan Destinasi Wisata Batam. Sehingga, sebagai mitra pemerintah.

"Pemerintah berharap kepada anggota yang dilantik, agar dapat melaksanakan tugas yang telah diberikan. Diantaranya, mendata destinasi wisata yang sudah di kelola. Sehingga Batam kembali menjadi daerah destinasi wisata yang dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara," kata Jefridin.

Sebagaimana diketahui, ungkap Sekda, Tahun 2019 lalu, Batam sudah menjadi penyumbang wisata terbesar terhadap wisatawan mancanegara, setelah Bali.

"Alhamdulillah, berkat perjuangan bapak, dan ibu, Kota Batam menjadi kunjungan wisman terbesar setelah Bali," ucapnya.

Namun di era Pandemi Covid-19, sebut Jefridin, keadaan kurang baik sehingga menjadi sebuah permasalahan disetiap bidang perekonomian serta pariwisata.

"Maka, dalam menggairahkan kembali dunia pariwisata di Batam, kami minta
untuk senantiasa menerapkan Protokol Kesehatan sebagai salah satu langkah untuk mencegah penularan Covid-19 di Kota Batam," papar Sekda Batam.

Ia menginformasikan, di Indonesia bakal akan memproduksi vaksin Anti Covid 19, sebanyak 70 persen, jumlah penduduk di Indonesia. Sehingga menjadi potensi besar berakhirnya Covid 19 di Indonesia 

"Saat ini, masih uji klinis terhadap vaksin tersebut. Dan diharapkan, kabar baik ini dapat memberikan angin segar kepada dunia kepariwisataan Kota Batam," kata Sekda Kota Batam ini.

Sebagaimana diketahui, sebut Jefridin, selama ini sudah jadi kelebihan Batam, hotel melimpah ruah, orang Singapura, serta orang Malaysia datang ke Batam untuk berlibur, akhir pekan.

"Artinya, begitu Pandemi Covid 19 dapat berakhir, beserta aktivitas telah kembali normal. Maka begitu dibuka Batam akan menjadi tujuan utama bagi wisatawan," pungkasnya.

Sementara itu Kadisbudpar Kota Batam Ardiwinata mengucapkan, selamat atas dilantiknya sebanyak 43 Pokdarwis Kota Batam. Dan diharapkan, setelah dilantik para anggota dapat merapatkan barisan dan didalam menciptakan program yang dapat mengairahkan dunia pariwisata. (wan)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar