Meranti

Terapkan Protokol Kesehatan Saat Pilkada Meranti

Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi Saat Tiba di Meranti

TRANSKEPRI.COM.MERANTI-Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, memberikan arahan kepada jajaran kepolisian dan KPU untuk penyelenggaraan pilkada aman, lancar serta bebas covid-19 di Meranti. Saat pengarahan, Kapolda didampingi  Sekdakab Meranti Kamsol. 

Setelah berdialog sebentar dengan Sekretaris Daerah selanjutnya Kapolda Riau yang didampingi langsung oleh Kapoles Meranti AKBP. Eko Wimpiyanto, Kabid Propam, Dir Intel Polda Riau, dan sejumlah perwira lainnya langsung menuju Kantor KPU Meranti.


Selanjutnya Kapolda Riau menggelar pertemuan dengan Komisioner KPU Meranti, Ketua Abu Hamid, Herwan, Katmuji, dan Hanafi dan juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti Dr. Kamsol.


Dalam pertemuan yang berlangsung santai tersebut, Kapolda mengingatkan kepada penyelenggara Pemilu dalam hal ini KPU Meranti dapat mengawal penyelenggaraan Pilkada secara aman, lancar dan bebas penyebaran kasus Covid-19.


Caranya meminta KPU dapat mengawal Tim Sukses dari para Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah untuk secara konsisten mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19. Seperti yang tertuang dalam aturan yang dibuat oleh KPU Pusat.


"Karena kita tindak ingin muculnya Cluster Baru Covid-19 akibat para tim sukses tidak mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19," ujar Kapolda.


Kapolda Riau juga meminta kepada Tim Gugus Tugas Covid-19 Pemkab Meranti, untuk lebih gencar mensosialisasikan kepada masyarakat agar senantiasa mematuhi Protokol Kesehatan dengan cara menggunakan masker, cici tangan, serta jaga jarak.(004)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar