Polisi Ungkap Pemilik Rambut di TKP Jenazah Editor Metro TV

Jenzah editor Metro TV Yodi Prabowo

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Teka-teki rambut yang ditemukan saat olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan jenazah editor Metro TV Yodi Prabowo akhirnya terungkap. Rambut itu ternyata adalah milik Yodi Prabowo.

Polisi menemukan rambut itu saat melakukan olah TKP lokasi penemuan jenazah Yodi di Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, pada Jumat (17/7) lalu. Sampel rambut itu lalu dicek di Laboratorium Forensik (Labfor) Polri.

"Itu punya korban (rambut). Punya korban," kata Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat kepada wartawan di Jalan Inspeksi, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (20/7/2020).

"Sekarang saya bersama Pak Wadir, penyidik, dan Kasat Reskrim, teman-teman, kita ingin mencocokkan dari hasil-hasil itu semua," ujar Tubagus.Tubagus masih belum memberi kepastian terkait hasil Labfor bukti sidik jari pada pisau yang digunakan untuk menusuk Yodi Prabowo. Polisi saat ini disebutnya masih fokus mencocokkan hasil-hasil penyelidikan.

"Terakhir tim Polda menemukan rambut apakah itu rambut korban atau bukan, makanya semua temuan-temuan itu kita serahkan laboratorium," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Irwan Santoso kepada wartawan di Mapolres Metro Jaksel, Jl Wijaya II, Kebayoran Baru, Jaksel, Jumat (17/7).Penyelidikan kasus tewasnya Yodi Prabowo masih berlanjut. Pada olah TKP terakhir, tim Polda Metro Jaya menemukan rambut yang lalu diselidiki.

Polisi juga masih menunggu hasil pemeriksaan sidik jari yang terdapat pada barang bukti pisau yang digunakan untuk menusuk leher dan dada Yodi Prabowo.

Polisi menduga Yodi Prabowo menjadi korban pembunuhan. Hal itu didasari atas luka pada dada dan leher yang ditemukan pada jenazah Yodi Prabowo. Sebilah pisau dapur juga ditemukan polisi di dekat jenazah Yodi Prabowo.(tm)Untuk diketahui, lebih dari sepekan kasus kematian editor Metro TV Yodi Prabowo masih menjadi misteri. Jenazah Yodi Prabowo sendiri ditemukan warga di pinggir Tol JORR pada Jumat (10/7) lalu.


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar