Sinergi Pemko Batam dan TNI AL Kodaeral IV Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke Sumbar
TRASKEPRI.COM. BATAM – Kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan Pemerintah Kota Batam bersama TNI Angkatan Laut Kodaeral IV jajaran Koarmada RI melalui penyaluran bantuan donasi bencana alam bagi masyarakat terdampak di Provinsi Sumatera Barat, Minggu (11/01/2026).
Kegiatan kemanusiaan ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Batam Amsakar Achmad, yang hadir bersama jajaran Pemerintah Kota Batam. Turut mendampingi, Komandan Kodaeral IV Laksamana Muda TNI Berkat Widjanarko, S.E., M.Tr.Opsla., sebagai bentuk nyata kolaborasi strategis antara pemerintah daerah dan TNI AL dalam membantu penanganan bencana.
Bantuan diserahkan secara simbolis kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dan diterima oleh Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, S.P., M.M. Penyaluran donasi tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan mendesak masyarakat serta mempercepat pemulihan di wilayah terdampak bencana.



Tulis Komentar