Dua Wartawan Senior Bersuku Chaniago Terima Anugerah PCNO di HPN 2024

Ketua SMSI Kepri Rinaldi Samjaya Chaniago bersama Norman Chaniago (kiri) dan Hasril Chaniago (tengah), dua wartawan senior penerima anugerah PCNO di puncak peringatan HPN 2024 kawasan Ancol Jakarta, Selasa (20/02/24). (transkepri.com)

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Dua wartawan berdarah minangkabau dan bersuku Chaniago turut menerima anugerah PCNO (press card number one) pada acara HPN 2024 di Jakarta, Selasa (20/2/2024).

PCNO merupakan anugerah dari PWI Pusat yang diserahkan kepada wartawan yang memiliki dedikasi tinggi dalam perjalanan hidup sebagai wartawan, yang dikaji dengan beragam kriteria tertentu.

Penyerahan kartu ini dimulai sejak HPN 2010 dan sudah diserahkan kepada sekitar 160 wartawan dari berbagai daerah di Indonesia.

Norman Chaniago, wartawan yang saat ini sudah berusia 82 tahun dan Hasril Chaniago berusia 62 tahun merupakan dua dari 14 wartawan yang menerima PCNO pada acara puncak peringatan hari pers nasional (HPN) 2024.

“Saya bangga sekali menerima PCNO ini, apalagi diserahkan di hadapan Presiden dan Ketua MPR,” kata Norman sesaat setalah ia menerima anugerah itu di hadapan Presiden Jokowi dan Ketua MPR Bambang Soesetyo serta beberapa pejabat negara lain dan insan pers dari seluruh penjuru Tanah Air.

Norman yang mengawali karir sebagai wartawan di harian Waspada Medan pada 1962, menyebutkan, anugerah PCNO itu tidak dapat dinilai dengan materi atau uang.

Pria yang merupakan salah satu pendiri Siwo PWI Jaya pada 1966 menambahkan, ia tidak malu mendapatkan PCNO di saat usianya sudah 82 tahun, bahkan ia merasa bangga.

"Saat naik ke panggung air mata saya berlinang, saya masih kuat, saya bangga,” kata Norman yang pernah menjabat Humas TI Jaya Ancol pada 1972.

“Bayangkan saya menerima penghargaan di depan Presiden dan Ketua MPR. Ini kan kejadian langka,” ujarnya sembari menjelaskan, ketua MPR Bambang Soesatya pernah sebagai rekan kerjanya ketika bekerja di Harian Prioritas di Gondangdia Jakarta.

Sementara, wartawan senior Sumatera Barat, Hasril Chaniago mengaku bangga dengan PCNO yang diterimanya di HPN 2024.

Hasril Chaniago, yang telah berkecimpung di dunia jurnalistik selama lebih dari 40 tahun, menerima penghargaan ini atas dedikasi dan pengabdiannya yang luar biasa dalam mencerdaskan bangsa dan membangun demokrasi di Indonesia melalui karya-karyanya yang kritis dan informatif.

Hasril Chaniago yang saat ini menjabat sebagai Penasihat PWI Sumbar mengaku bangga dan bersyukur atas penghargaan yang diterimanya.

"Penghargaan ini bukan hanya untuk saya pribadi, tetapi juga untuk seluruh insan pers di Sumbar," kata Hasril.

Dia berharap penghargaan ini dapat memotivasi jurnalis-jurnalis muda di Sumbar untuk terus berkarya dan menjadi jurnalis yang profesional.

Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kepri, Rinaldi Samjaya Chaniago pada kesempatan itu turut menyampaikan ucapan selamat kepada Norman Chaniago dan Hasril Chaniago yang mendapat anugerah PCNO.

"Selamat Mak Norman dan Kanda Hasril, penghargaan PCNO ini membuktikan bahwa masyarakat Indonesia dan masyarakat pers menghargai dedikasi yang mamak dan kanda lakukan selama ini," ujar pria yang juga merupakan Dewan Kehormatan PWI Kepri tersebut. (ridho)

 


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar