Pemuda Anambas Bangkit di Hari Kemerdekaan RI ke-77, KNPI Segera Gelar Musda

Pengurus KNPI Anambas

TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- Pemuda Anambas Bangkit, di hari Kemardekaan RI ke 77,  Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA)  akan segera menggelar Musyawarah Daerah (Musda)  III tingkat Kabupaten, hal itu dilakukan pasca  vakum akibat adanya dualisme kepengurusan KNPI di tingkat pusat. 

Asril Masbah Karateker Ketua DPD KNPI Kepulauan Anambas  menyatakan, usai  rapat ke III yang baru saja selesai digelar,  pihaknya  merampungkan susunan ke panitiaan Musda dan ditetapkannya kepanitiaan Musda sekaligus  penyerahan simbolis SK kepada Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC). 

"Alhamdulilah Pada malam hari ini kita menggelar rapat  rapat ke III dalam rangka menuju Musda 3, pada rapat ini berhasil dirampungkan dan tetapkan kepanitian Musda. SC  bertugas membuka penjaringan menyusun seluruh materi musda dan  melakukan verifikasi  calon. Untuk OC menyiapkan acara dan apa agenda  dari kegiatan,"ujar Asril secara ekslusif usai rapat di Aula  Siantan Nur, Selasa (16/8/2022) malam. 

Bung Asril, panggilan Akrab Asril Masbah mengaku, terjadi kevakuman kepengurusan DPD KNPI Anambas, hal ini sejatinya akibat terjadi dinamika pada kepengurusan KNPI pusat yang berdampak secara luas hingga ke Anambas meski berada di perbatasan. 

"Alhamdulillah dinamika tersebut telah dapat dirampungkan dan telah memiliki kekuatan hukum tetap dengan terbitnya SK dari Kemenkumham,"tuturnya. 

Lebih jauh Pria yang juga menjabat sebagai ketua Pemuda Pancasila Kepulauan Anambas, membeberkan,  sejatinya kepengurusan karateker bukan menggesah Musda namun merupakan wujud dari tanggung jawab karena SK yang dipegang hanya sampai 3 bulan. 

"Sejumlah daerah telah menggelar Musda dan ada kepengurusan baru seperti Tanjung Balai Karimun dan Batam,"tukasnya. 

Suami Eva Susiani berpesan untuk SC dan OC agar  melaksanakan dengan baik, dan dikoordinasikan dengan baik sama senior-senior KNPI   agar dapat mendesain Musda yang mampu melahirkan pemimpin muda yang berkualitas dengan didukung semua pihak.

"Senior pastinya punya punya koneksi dan komunikasi yang  baik terutama dengan pemerintah daerah agar KNPI  kedepan lebih baik dan mampu memberikan angin segar bagi majunya pemuda Anambas,"tukasnya. 

Safrizal salahsatu tokoh senior KNPI Anambas mengingatkan, pada prinsipnya dari karateker menggelar Musda untuk membentuk kepengurusan KNPI baru.  

"Sebagai senior akan menghimpun kawan-kawan untuk mendukung ade-ade agar kepengurusan KNPI baru nanti dapat maju dan berkembang dan tidak vakum,"ucapnya. 

Ia pun tak ingin kejadian dua kepengurusan sebelumnya terulang dimana hanya hangat-hangat taik ayam yang awalnya menggebu-gebu namun di penghujung senyap. 

Di tempat yang sama Muslim Ketua SC Musda III KNPI mengatakan, malam ini pihaknya telah mendapatkan SK , dan SC yang terdiri dari lima orang akan segera berkerja untuk menggelar Musda.

"Langkah awal, kami akan segera rapat untuk mengumumkan secara terbuka dan membuka  seluas-luasnya dan mempersilahkan pemuda Anambas untuk mendaftar yang sesuai dengan persyaratan. Intinya kami sepakat dengan apa yang disampaikan diatas untuk menjadikan momentum ini melahirkan pemuda yang berkualitas dalam memimpin KNPI Anambas kedepan,"tutupnya.(002)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar