LIGA INGGRIS
Besok, Manchester City Ditantang Liverpool
TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Konsistensi persaingan Manchester City vs Liverpool di Liga Inggris menjadi sorotan pelatih The Reds Jurgen Klopp jelang pertemuan kedua tim di Stadion Etihad, Minggu (10/4).
Persaingan Man City dan Liverpool dalam perebutan gelar juara Liga Inggris akan menemui salah satu momen penting saat kedua tim bertemu akhir pekan ini. Man City saat ini hanya unggul 1 poin atas Liverpool di puncak klasemen.
Dalam konferensi pers jelang laga Klopp mengaku kagum melihat rivalitas Man City vs Liverpool di Liga Inggris dalam beberapa tahun terakhir.
"Dalam empat tahun terakhir kami mulai mendekati Man City. Kami berdua menekan satu sama lain hingga bisa meraih poin yang luar biasa. Saya tidak pernah berpikir hal itu bisa terjadi di Premier League," ucap Klopp dikutip dari ESPN.
Sejak musim 2018/2019 rivalitas Man City vs Liverpool menunjukkan konsistensi luar biasa. Kecuali musim 2020/2021, Man City dan Liverpol selalu mampu unggul jauh dalam torehan poin.
Pada musim 2018/2019 klub terdekat yang mampu mendekati keduanya adalah Chelsea dengan terpaut 25 poin di akhir musim. Ketika Liverpool menjadi juara Liga Inggris pada musim 2019/2020, klub yang paling mendekati adalah Manchester United dengan terpaut 15 poin.
Sementara musim ini klub yang paling mendekati Man City dan Liverpool di papan atas klasemen Liga Inggris adalah Chelsea yang terpaut 13 poin dengan delapan pertandingan tersisa.
"Konsistensi yang ditunjukkan Man City dan Liverpool dalam periode itu sangat gila. Dalam olahraga saya pikir yang membantu adalah memiliki lawan yang kuat. Terutama dalam jangka panjang," ujar Klopp.
Klopp juga tidak menganggap hasil Man City vs Liverpool akhir pekan ini akan jadi penentu gelar juara Liga Inggris musim ini.
"Jika kami menang kami unggul dua poin, jika kami kalah kami tertinggal empat poin. Jika imbang kami hanya satu poin tertinggal. Itu saja. Apakah ada yang bisa bilang semuanya sudah selesai," ucap Klopp. (tm)
Tulis Komentar