PIALA AFF 2021

Shin Tae Yong Ungkap Rahasia Timnas Indonesia Bangkit Setelah Tertinggal dari Malaysia

Pelatih Timnas Sepakbola Indonesia, Shin Tae Yong

TRANSKEPRI.COM.SINGAPORE- Pelatih Shin Tae Yong mengungkapkan rahasia Timnas Indonesia bisa comeback setelah tertinggal dari Malaysia pada laga terakhir fase grup Piala AFF 2021 (2021) di Stadion Nasional, Minggu (19/12).

Dalam laga pemungkas yang juga penentuan di Grup B, Indonesia tertinggal lebih dulu lewat gol apik Kogileswaran Raj pada menit ke-13.

Usai kebobolan lebih dahulu, Skuad Garuda tidak menunjukkan kepanikan. Sebaliknya, Witan Sulaeman dan kawan-kawan tetap bermain impresif hingga akhirnya menang telak 4-1.

Dalam konferensi pers setelah pertandingan, Shin Tae Yong membeberkan kunci pemainnya bisa berbalik unggul yang menang telak atas Harimau Malaya.

"Memang sebelum pertandingan selalu ada pertemuan tim, jadi saya tegaskan kepada pemain walaupun kebobolan harus tetap tenang, terus menjalankan instruksi pelatih," ujar Shin Tae Yong.

"Selain itu kami juga memberikan semangat kepada pemain, agar mereka percaya diri," ucap Shin Tae Yong menambahkan.

Salah satunya guna menjaga konsentrasi dan pemain agar tidak goyah dan tidak keluar dari alur permainan.Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan, tim pelatih Skuad Garuda selalu menanamkan mental bertanding yang kuat kepada pemain.

"Saya tetap minta pemain tidak kalah mental, selain itu juga tidak boleh kalah saat berduel saat berebut bola," tutur Shin.

"Pemain muda kami makin lama makin berkembang," kata Shin Tae Yong melanjutkan.

Gol-gol kemenangan Indonesia atas Malaysia dicetak Irfan Jaya (dua gol), Pratama Arhan, dan Elkan Baggott. Kemenangan atas Malaysia mengantar Indonesia ke semifinal sebagai juara Grup B. Di babak semifinal Piala AFF 2021, Tim Merah Putih akan melawan tuan rumah Singapura. (tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar