BINTAN

Andri: Ansar Ahmad Itu Sederhana Tapi Kerjanya Luar Biasa

Calon Gubernur Kepri, H Ansar Ahmad SE.MM saat memberikan sambutan

TRANSKEPRI.COM.BINTAN- Ketua IKatan Minang Saiyo Kabupaten Bintan, Popy Andri Tanjung, mengatakan pihaknya sangat mengenal sosok Calon Wakil Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad SE MM. Menurutnya, Ansar Ahmad merupakan sosok pemimpin yang tidak berjarak dengan rakyatnya. 

Pernyataan Popy Andri Tanjung tersebut disampaikan ketika memberikan kata sambutan di acara kampanye dan sosialisasi Calon Gubernur Kepri Ansar Ahmad di Kampung Jati Kecamatan Kijang Kota Kabupaten Bintan, Selasa malam (12/10). 

"Pak Ansar itu memang sosok pemimpin yang dekat dengan rakyatnya. Beliau selalu menjaga silaturahmi dengan semua orang. Masyarakat Bintan tenang dan senang waktu beliau sepuluh tahun jadi Bupati," kata Andri Tanjung.

Menurut Andri, dari dulu sampai sekarang Ansar Ahmad dikenal sosok yang sederhana, rendah hati dan murah senyum. "Meski sederhana, tapi Pak Ansar banyak karyanya. Seluruh masyarakat Bintan jadi saksi bagaimana Pak Ansar bekerja memajukan Bintan yang dulu hutan dan hanya sebuah perkampungan yang jalannya masih banyak tanah dan bebatuan. Lewat tangan beliau Bintan menjelma menjadi daerah yang maju dan berkembang," jelasnya.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Ansar Ahmad yang merupakan Calon Gubernur Kepri nomor urut tiga tersebut mengatakan, dirinya bersama Calon Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina hanya akan memberikan pengabdian terbaik kalau terpilih sebagai Gubernur Kepri.

"Satu hal yang membanggakan dari seorang pemimpin adalah hasil karya dari kepemimpinannya selalu dikenang masyarakat karena memberi manfaat secara luas. Kami hanya ingin mengabdikan diri demi kemajuan dan kemakmuran masyarakat Kepri.  Kalau amanah diberikan tentu akan kami jaga amanah itu sebaik-baiknya," kata Ansar.

Karena itu Ansar berharap momentum Pilkada Kepri harus dijadikan moment untuk memilih pemimpin yang sudah teruji dan terbukti hasil kerjanya. "Kami sungguhkan keberhasilan dan kerja nyata bagi masyarakat Kepri. Mohon doa dan dukungannya. Es lilin buah naga. Ansar - Marlin nomor urut tiga," pungkas Ansar mengakiri orasinya.(tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar