Tanjungpinang

Ihsan Fansuri Kepala BPK FTZ Tanjungpinang

Ihsan Fensuri Kepala BPK FTZ Tanjungpinang

 

 


TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Pjs Gubernur Kepulauan Riau Bahtiar memimpin pelantikan dan pergantian Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Free Trade Zone (BPK FTZ) Kota Tanjungpinang di Gedung Daerah, Ahad (27/9)


Sebelumnya, Den Yelta menjabat sebagai Kepala BP FTZ Tanjungpinang digantikan oleh Ihsan Fansuri sebelumnya sebagai anggota ke-4.  Selanjutnya Den Yealta akan menduduki posisi baru sebagai wakil sekretaris di BP FTZ Tanjungpinang.

 

Dalam sambutannya, Pjs Gubernur Kepri memberikan ucapan selamat kepada kepala BPK FTZ Tanjungpinang yang baru dan berterima kasih kepada Den Yelta yang telah memberikan sumbangsih dan kontribusinya selama menjabat sebagai ketua BPK FTZ Kota Tanjungpinang. "Mengabdilah dengan totalitas untuk membangun daerah,"pungkas Bahtiar Baharudin.


Dikesempatan yang sama, Sekretaris Dewan Kawasan Provinsi Kepulauan Riau, Samsul Bahrum mengatakan, oleh karena Den Yealta memiliki banyak kesibukan sehingga beliau  diangkat dalam jabatan baru sebagai wakil sekretaris dewan kawasan, disamping itu, ada rencana pak gubernur (red.Isdianto) akan menempatkan Den Yelta sebagai staf ahli Gubernur Kepulauan Riau di bidang pemberdayaan perempuan.

 

Syamsul Bahrum juga mengatakan Ihsan Fansuri sebagai kepala BPK FTZ yang baru memiliki pengalaman dan dedikasi yang mumpuni karena sebelumnya beliau juga punya pengalaman di PU.


Lebih jauh Syamsul Bahrum menjelaskan proyek di BP Kawasan paling banyak adalah proyek fisik, dirinya berharap agar daya serap anggaran di 2021 akan lebih tinggi. “Keahlian ihsan Fansuri dibidang teknis Pekerjaan Umum dianggap mampuni, karena hampir 30 persen anggaran untuk membangun jalan berada di kawasan FTZ,"tutur Syamsul Bahrum. 


Ihsan Fansuri selaku Kepala BPK FTZ yang baru mengatakan akan meneruskan apa yang sudah dilakukan oleh kepala sebelumnya, "Kita akan melakukan peningkatkan agar BPK FTZ Tanjungpinang agar lebih baik, tentu tidak terlepas dari kerjasama dan koordinasi dengan internal dan eksternal,”ucapnya.(mad)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar