KABUPATEN MERANTI

Bermitra dengan Masyarakat, Polsek Tebing Tinggi Barat Panen Sawi

Kapolsek Tebing Tinggi Barat, Iptu AGD Rekmamora melakukan panen sayuran dengan masyarakat

TRANSKEPRI.COM.SELATPANJANG- Upaya Polsek Tebing Tinggi Barat bermitra dengan Masyarakat dalam hal pertanian membuahkan hasil, dengan melakukan panen Sayur Sawi.

"Kegiatan Pemanenan Sayur (Sawi) Kemitraan Pertanian Polsek Tebing Tinggi Barat dengan Masyarakat mulai membuah hasil. Lumayan ada 10.000 Batang," kata Kapolsek Tebing Tinggi Barat Iptu AGD Rekmamora Kepada  Kamis (25/6/2020) siang.

Kapolsek mengatakan, lokasi lahan yang ditanam pihaknya yang bekerjasana dengan masyarakat, yakni di Kebun Sayur Kemitraan Pertanian Polsek Tebing Tinggi Barat  di Gogok, RT.01, RW. 04, Desa Gogok Darussalam, Kecamatan Tebing Tinggi Barat Kabupaten Meranti.

" Kita bersama Camat Tebing Tinggi Barat Said Zamhur, melakukan bersama Panen Raya Sayur Sawi, dengan Luas Lahan yang di panen 1000 M2 dengan hasil Panen Sayur Sawi Sebanyak 10.000 Batang," jelas Iptu AGD Rekmamora.

Ia menjelaskan ,dengan adanya kerja sama tersebut, selain berbuah hasil pertanian, juga dapat menjalin silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat dalam rangka terciptanya kamtibmas yang kondusif. (bom)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar