Akses Terputus, Relawan Fajar Dermawan Laia Siap Salurkan Bantuan ke Desa Terisolir di Sumatra Utara
TRANSKEPRI.COM, BATAM – Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatra masih menyisakan penderitaan bagi warga terdampak. Desa Sibio Bio, Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatra Utara, menjadi salah satu daerah yang hingga kini belum maksimal menerima bantuan akibat terputusnya akses transportasi.
Melihat kondisi tersebut, Relawan Fajar Dermawan Laia untuk Sumatra menyatakan kesiapan untuk turun langsung membawa bantuan kemanusiaan ke wilayah terisolir tersebut. Tim relawan dipimpin oleh DR Filpan Fajar Dermawan Laia, Ketua Umum Himpunan Marga Laia Indonesia (HIMLI).
Filpan menyampaikan bahwa keterbatasan akses menjadi kendala utama dalam penyaluran bantuan. “Jalan menuju Desa Sibio Bio mengalami kerusakan berat. Kondisi ini membuat bantuan sulit masuk, sementara warga sangat membutuhkan uluran tangan,” ujarnya saat ditemui di Batam, Selasa (7/1/2026).



Tulis Komentar