Kelurahan Tarempa Gelar Jumat Berlian, ‘Energi Baru Anambas Maju’

Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan menggelar Jumat Berlian "Energi Baru Anambas Maju" pada pekan Pertama bulan Oktober 2025. Sejumlah titik menjadi atensi tim Jumat Berlian untuk menjaga lingkungan di wajah Ibu Kota, Jumat (3/10/2025). (ist)

TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- Kelurahan Tarempa  Kecamatan Siantan  menggelar Jumat Berlian "Energi Baru Anambas Maju" pada pekan Pertama bulan Oktober 2025. Sejumlah titik menjadi atensi tim Jumat Berlian untuk menjaga lingkungan di wajah Ibu Kota, Jumat (3/10/2025).

Lurah Tarempa Kecamatan Siantan Syamsir, SAP mengatakan pada Jumat Berlian kali ini pihaknya mengambil tema "Energi Baru Anambas Maju".

"Untuk sejumlah titik lokasi yang kita ambil pada hari ini  antara lain yakni Jalan Hang Tuah, Diponegoro, Pattimura dan Imam Bonjol,"ujar Syamsir.

Menurut Ayah Sayyid Rafasya , kebersihan Kota Tarempa memang menjadi atensi pihaknya, mengingat pada bulan seperti saat ini intensitas curah hujan sudah semakin tinggi.

Untuk itu lanjut Pak lurah , kebersihan lingkungan dan selokan juga harus di jaga dengan baik sehingga tidak terjadi banjir, karena intensitas hujan.

"Titik-titik lokasi yang kita ambil pada Jumat Berlian kali ini, merupakan daerah yang potensi banjir sangat tinggi setiap tahunnya,"tuturnya.

Ia berharap langkah yang diambil pihaknya dapat menjadi langkah defensif pertama untuk mengatasi banjir yang menjadi persoalan klise setiap tahunnya.

Jumat Berlian kali ini melibatkan Babinsa, Babinpotmar, Bhabinkamtibmas,  Staf Kelurahan RT RW anggota PKK,  Kader Posyandu Kader Kelurahan Siaga. (yd)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar