Mantan Presenter Batam TV, Syilvanni Dilantik Jadi Pimpinan BAZNAS Batam

Syilvani bersama pimpinan BAZNAS Batam lainnya saat dilantik oleh Wali Kota Batam, Dr Amsakar Achmad, Selasa (19/08/25) di Kantor Pemko Batam. (ist)

TRANSKEPRI.COM.BATAM – Mantan presenter Batam TV, Syilvanni Syafruddin, resmi dilantik sebagai pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Batam periode 2025–2030. Syilvanni dipercaya menempati posisi Wakil Ketua IV dalam jajaran kepengurusan baru.

Syilvanni yang dikenal publik sebagai presenter, merupakan alumni Diniyah Putri Padang Panjang dan Akademi Keuangan dan Perbankan (AKBP) Padang. Kehadirannya di BAZNAS Batam menambah warna baru dalam lembaga pengelola zakat tersebut.

Pelantikan dipimpin langsung oleh Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, di Kantor Wali Kota Batam, Selasa (19/8/2025). Selain Syilvanni, turut dilantik Ketua Habib Soleh, Wakil Ketua I Masrum, Wakil Ketua II Muhith, dan Wakil Ketua III Achmad Fahmi.

Dalam sambutannya, Amsakar menekankan agar kepemimpinan BAZNAS Batam dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan integritas. Ia menyebut proses seleksi pimpinan BAZNAS cukup panjang, dimulai dari 35 pendaftar hingga akhirnya terpilih lima nama terbaik.

“Proses ini tidak sederhana. Dari awal hingga pelantikan, semuanya melalui mekanisme yang ada. Saya berharap pimpinan BAZNAS memiliki kompetensi, kapabilitas, dan kapasitas untuk mengemban amanah besar ini,” ujar Amsakar.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga integritas dalam pengelolaan zakat. “Kalau ada praktik yang tidak sehat, saya tidak segan merombak. Dari proses yang berintegritas, harus lahir pengurus yang berintegritas,” tegasnya.

Lebih lanjut, Amsakar berharap BAZNAS Batam berperan aktif dalam pengentasan kemiskinan, termasuk mendukung program pemerintah daerah, seperti Satu Pulau Mencetak Satu Sarjana.

Pelantikan dihadiri Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Chandra, Plt Sekda Kota Batam Firmansyah, anggota DPRD Kepri dan Batam, serta sejumlah pejabat terkait. (san)
 


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar