PKB Targetkan 3 Kursi di DPRD Anambas dan Siap Terima Calon Pengganti di Dapil II
Jumat, 22 September 2023 - 20:29:06 WIB
Ketua DPC PKB Kabupaten Kepulauan Anambas, Herman Kailani. (transkepri.com/yd)
TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) optimis raih tiga kursi pada Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang.
Optimisme tersebut menguat setelah Partai besutan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) masih menerima calon laki-laki untuk memenuhi Kouta di Daerah Pemilihan (Dapil) II yakni Kecamatan Palmatak, Kecamatan Siantan Tengah, Kute Siantan dan Siantan Utara.
Ketua DPC PKB KKA, Herman Kailani mengatakan, langkah menerima calon baru, merupakan salah satu strategi memuluskan PKB meraih tiga kursi di Parlemen.
"Saat ini memang sudah terdapat calon yang akan maju dari PKB di dapil II , namun demikian pihaknya masih terus melakukan upaya untuk melakukan pergantian dua calon legislatif laki-laki, agar lebih kuat dalam meraup suara pada Pileg nanti,," ujar Herman yang ditemui di Kedai Kopi Tapah, Tanjung, Jumat (22/9/2023).
Pria beranak empat itu membeberkan, bahwa sejatinya Partai yang dipimpinnya optimis mampu meraih kursi di seluruh dapil mengingat sejumlah figur yang menggawangi PKB saat ini merupakan sosok-sosk yang mampu meraup suara pada Pileg nanti.
"Alhamdulillah, untuk figur yang ada di PKB saat ini merupakan sosok yang cukup populer dan dikenal baik oleh masyarakat, tinggal bagaimana memolesnya hingga mampu meraih simpati masyarakat, yang pada klimaksnya dapat duduk di kursi parlemen,"tuturnya.
Lebih lanjut kata Herman, bahwa di setiap dapil PKB sudah memenuhi kouta calon dan pastinya sudah memenuhi keterwakilan gender yang akan bertarung.
"Untuk menegaskannya, maka kami berupaya untuk melakukan pergantian dua colon baru di dapil II, dengan membuka pendaftaran bagi mereka yang berminat untuk bersama maju dengan PKB dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat dan umat,"tegasnya.
Pada kesempatan itu Herman juga memastikan akan berjuang dengan maksimal agar dapat memenangkan Ketua Umum PKB duduk di RI II mendampingi Bapak Anis Baswedan pada Pilpres mendatang.
"Kita punya tugas besar, yang pertama itu adalah memuluskan PKB meraih kursi di Parlemen, dan pastinya memuluskan langkah ketum untuk duduk sebagai wapres,"katanya. (yd)
Tulis Komentar