Gedung Gonggong Ikon Wisata Tanjung Pinang

Gedung Gonggong Tanjung Pinang

TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG- Kota Tanjung Pinang punya ikon yang bisa buat foto-foto traveler. Bentuknya berupa gedung yang miripGonggong, sejenis keong laut khas Kepulauan Riau. Keren!

Sekilas melihat, gedung ikonik Kota Tanjungpinang ini mirip seperti Gedung Keong Mas di Taman Mini Indonesia Indah. Tapi sebenarnya bukan, gedung ini berbentuk seperti hewan Gonggong, sejenis keong laut yang banyak dikunsumsi warga Riau.

Gedung Gonggong ini pun jadi gedung paling ikonik di Kota Tanjungpinang. Banyak wisatawan yang datang ke sini buat foto-foto dengan latar belakang Gedung Gonggong yang unik.

detikTravel bersama rombongan Hotel Aston Tanjungpinang berkunjung ke Gedung Gonggong pekan lalu. Di pagi hari, suasana di sekitar gedung ini asyik sekali. Tenang dan cocok buat jogging pagi.

Gedung Gonggong ini diresmikan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya pada Oktober 2016 silam. Di dalamnya terdapat seperti Information Centre buat para turis.

Bentuk gedung ini memang cukup unik dan menarik. Gedungnya berbentuk lingkaran, menyerupai bentuk gonggong yang berwarna emas. Rencananya gedung tersebut akan jadi tempat untuk memamerkan kebudayaan asli Tanjungpinang.

Bahkan sempat ada rencana ambisius untuk menjadikan Gedung Gonggong sebagai Gedung Sydney Opera House di Australia. Tapi saat detikTravel berkunjung ke sini, belum ada tanda-tanda rencana tersebut akan terlaksana.(007)

 


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar