Saber Kelurahan Tarempa Pupuk Kesadaran Sejak Dini
Kegiatan saber yang digelar Kelurahan Tarempa, Sabtu (27/05/23). (transkepri.com/yudi)
TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- Kegiatan Sabtu Bersih (Saber) yang disupervisi Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan semakin dikenal luas. Bahkan kegiatan ikonik yang digelar untuk menjaga wajah ibu kota sudah memberikan energi positif dalam memupuk sejak dini kesadaran anak di usia sekolah dasar, bagaimana menjaga lingkungannya.
Terbaru, Saber digelar di RT 01 dan RT O2 RW II Kelurahan Tarempa, Sabtu (27/5/2023).
"Alhamdulillah pada saber kali ini anak-anak pelajar dari SDN 001 Kelurahan Tarempa turut ambil bagian bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Babinpotmar serta lainnya dalam bahu membahu membersihkan lingkungan di Kota Tarempa,"ujar Syamsir.
Tulis Komentar