Puluhan Ribu Warga Diprediksi Hadiri Minang Fest 2023
Donor darah merupakan salahsatu acara yang digelar memeriahkan Minang Fest 2023. (humasgemaminang)
TRANSKEPRI.COM.BATAM- Baralek gadang orang Minang di Kota Batam bertajuk Minang Fest 2023 yang akan berlangsung mulai Jumat (03/03/23) sampai Minggu (05/03) di lapangan Engku putri Batam Kota, Kota Batam.
Hajatan yang diprediksi melibatkan ribuan bahkan puluhan ribu masyarakat kota Batam dari berbagai kalangan. Hal ini terlihat dari Komentar dan harapan dari berbagai media sosial serta dukungan masyarakat minang maupun luar minang terkait acara yang digagas oleh DPP Gema Minang Kota Batam.
Mengantisipasi hal-hal di luar perkiraan, Ketua Panitia Amri melalui ketua Bidang Kesehatan DPP Gema Minang Kota Batam Syamsurijal mengatakan, bahwa pihaknya sudah mempersiapkan tim medis dan sarana pelengkap lainnya.
"Ada 24 petugas medis standby selama iven Minang Fest 2023 di Engku Putri Batam Kota. Ini merupakan bentuk dukungan dari Dinas Kesehatan Kota Batam, dan Alhamdulillah semua izin sudah kita terima," ujar Syamsurijal, Kamis (02/03).
Tulis Komentar