PILWAKO BATAM

Hanura Batam Semakin Dekat dengan Partai Nasdem

Kebersamaan pengurus dan Ketua Hanura Batam, Iwan Krisnawan dengan Walikota Batam HM Rudi (foto: istimewa)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- " Untuk  saat ini yg jelas incumbane atau pertahana lebih unggul di bandingkan calon lainnya," demikian jawaban Ketua DPD Hanura Batam, Iwan Krisnawan, Rabu (19/02/20), ketika transkepri.com menanyakan kemana arah politik Partai Hanura Batam, pada Pemilihan Walikota Batam mendatang.

Disinggung jawaban yang disampaikannya tersebut, merupakan indikasi Hanura Batam mendukung Petahana Walikota Batam, HM Rudi yang disebut bakal kembali maju mencalonkan diri sebagai Walikota Batam mendatang dari Partai Nasdem, Iwan menjawab itu bisa saja terjadi. Apalagi kata Iwan, 4 kursi yang dimiliki Hanura saat ini di DPRD Batam, akan berarti banyak bagi partai lain maupun Partai Nasdem untuk memenuhi kuota 20 persen.

" Yang pasti, Partai Hanura akan melakukan koalisi dengan calon walikota yang di terima sebagian besar warga Batam. Dan saat ini kita terus melakukan komunikasi politik dengan para bakal calon Walikota/Wakil Walikota Batam, tegas Iwan.

Seperti diketahui syarat sah menjadi pasangan calon pada Pilwako Batam, sesuai amanah UU Pilkada, yakni mampu mengumpulkan dukungan dari sedikitnya 20 persen kursi di DPRD Batam atau sedikitnya 25 Persen dari akumulasi suara sah pada Pemilu DPRD Batam 2019. 

Saat ini Partai Nadem di DPRD Batam baru memiliki 7 kursi dan di perlukan sedikitnya 3 kursi lagi agar bisa memenuhi kuota 20 persen. Jika Partai Hanura merapat ke Nasdem, maka dipastikan Nasdem yang disebut kembali memasang duet Rudi - Amsakar, memenuhi syarat dimaksud. (tm)

 


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar