TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Witan Sulaeman berhasil membawa Trencin meraih kemenangan sedangkan Egy Maulana Vikri menolong Vion Zlate Moravce terhindar dari kekalahan.
Trencin berhasil mengalahkan Liptovsky Mikulas dengan skor 2-1. Trencin lebih dulu unggul 1-0 lewat Artur Gajdos di menit ke-18 namun kemudian Liptovsky Mikulas bisa menyamakan kedudukan lewat Imrich Bedecs.
Witan yang memulai laga sebagai pemain cadangan akhirnya turun bermain di menit ke-60. Setelah 18 menit Witan ada di lapangan, Trencin bisa mencetak gol kedua di laga tersebut.
Gol Trencin dicetak oleh Lazar Stojsavljevic memanfaatkan sepak pojok yang dilepaskan oleh Samuel Lavrincik yang membuat skor berubah jadi 2-1. Gol tersebut jadi gol kemenangan Trencin
Di laga lainnya, Egy turut membantu Vion Zlate Moravce terhindar dari kekalahan ketika menghadapi Ruzomberok.
Vion Zlate Moravce lebih dulu tertinggal di menit ketujuh lewat gol Stefan Gerec. Gol tersebut jadi satu-satunya gol yang tercipta di babak pertama.
Egy lalu turun bermain di menit ke-60. Dua menit Egy ada di lapangan, Vion Zlate Moravce menyamakan kedudukan lewat sundulan Tomas Horak. Gol tersebut diawali oleh umpan silang yang dilepaskan oleh Egy.
Vion Zlate Moravce kembali tertinggal lewat gol Marko Keleman di menit ke-68. Namun kemudian Adam Brenkus bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol di menit ke-87. (tm)
[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]
Tulis Komentar