Puteri Anies Baswedan Menikah, Dihadiri Jokowi dan Petinggi Parpol

Presiden RI, Joko Widodo saat menghadiri pesta pernikahan puteri Anies Baswedan

TRANSKEPRI.COM.JAMARTA- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan rasa terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menghadiri pesta pernikahan putri sulungnya, Mutiara Baswedan, malam ini. Padahal, Anies menyadari Jokowi baru saja menyelesaikan kerja di luar negeri.

"Sekaligus kesempatan ini menyampaikan rasa terima kasih kami, luar biasa bahwa malam hari ini Bapak Presiden Jokowi dan Ibu Iriana menyempatkan untuk hadir kembali dari perjalanan luar negeri," kata Anies usak acara resepsi pernikahan di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7/2022) malam.

Anies menyampaikan Jokowi baru tiba di Tanah Air pagi hari tadi. "Baru tiba tadi pagi dan mengkhususkan untuk datang. Berangkat dari Bogor khusus ke Ancol untuk menyampaikan doa restu," ucapnya.

Anies juga berterima kasih kepada Wakil Presiden Ma'ruf Amin serta pejabat negara lainnya yang hadir dalam acara pada malam hari ini. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu merasa pernikahan putrinya telah berlangsung dengan lancar dan khidmat.

"Kami ucapkan terima kasih dan juga Pak Wapres, Pak Ma'ruf Amin dan Ibu yang khusus memberikan ucapan selamat. Pak Jusuf Kalla dan Ibu, Surya Paloh, Pak Ketua MPR Bambang Soesatyo, Menko, para tokoh, menteri, Pak Prabowo tadi datang," ujarnya.

"Saya sampaikan terima kasih dan rasanya malam ini adalah malam yg membahagiakan. Sebuah Jumat yang penuh berkah, pernikahannya lancar semua tamu-tamu yang kehormatan diundang, semuanya hadir. Saya ucapkan terima kasih," sambungnya.

Sebagaimana diketahui, prosesi pernikahan Mutiara Annisa Baswedan bersama Ali Saleh Alhuraiby bakal digelar selama tiga hari. Prosesi akad nikah diselenggarakan pada hari ini, sedangkan resepsi digelar pada malam nanti hingga Minggu (31/7) mendatang. (tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar