Dok Ade Pelor Jangan Kendor, Kelurahan Tarempa Kontiniu Gelar Goro

Kelurahan Tarempa gelar goro

TRANSKEPRI.COM.ANAMBAS- "Dok ade pelor jangan kendor"  slogan tersebut didengungkan Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan dalam menggelar Gotong Royong (Goro) menyambut MTQ IX tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Lurah Tarempa Syamsir mengatakan, jelang MTQ IX pihaknya berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga kebersihan Kota Tarempa sebagai wajah Kabupaten Kepulauan Anambas.

"Kita berupaya semaksimal mungkin membenahi wajah Ibu kota agar nyaman dan sedap dipandang tamu yang datang,"ujar Syamsir Kamis (7/7/2022).

Selain itu ungkap Acel panggilan akrab Lurah Tarempa, Goro yang digelar pihaknya untuk menyambut hari Raya Idul Adha 1443 H.

Lebih jauh ayah Jazira Nuraini itu mengungkapkan, bahwa  MTQ tingkat Provinsi merupakan perhelatan akbar, dan tamu yang hadir dari Kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kepri, bukan hanya hanya itu juga hadir masyarakat dari luar provinsi. 

"Kita sebagai masyarakat Anambas harus memberikan kesan baik serta memberikan  kesan bersih terhadap tamu yang datang,"katanya (002)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar