Soerya Masih Berharap Saat Isdianto Sudah Kantongi Tiga Nama Cawagub
TRANSKEPRI.COM. BATAM - Menjelang masa pendafataran kandidat pasangan Pilgub Kepri 2020, sejumlah nama kandidat calon wakil Gubernur (cawagub) mulai dilirik kandidat calon Gubernur (Cagub) untuk berpasangan di perhelatan Pilgub Kepri mendatang.
Diberitakan sebelumnya, santer kabar Plt. Gubernur Kepri Isdianto, juga sedang dihadapkan beberapa pilihan kandidat cawagub, sebut saja Marlin Agustina, Ansar Ahmad hingga Fauzi Bahar. Kendati belum ada kepastian siapa yang bakal digandeng, namun respon dan keinginan publik bermacam-macam dengan tiga nama bakal cawagub tersebut.
Di sisi lain, dikabarkan juga bahwa Ketua PDIP Kepri Soerya Respationo, pun masih berharap dan menginginkan Isdianto sebagai pendampingnya nanti, namun bisa dimungkikan juga keduanya bakal bertarung di Pilgub, meski di berbagai kesempatan Soerya menyampaikan hubungannya dengan Isdianto masih baik-baik saja.
Menanggapi hal tersebut, Nur Qomariyah (43) salah satu pendukung Isdianto, ketika diminta keterangan media menyatakan, bahwa pihaknya dan sejumlah rekan-rekan perempuannya tidak setuju jika Isdianto berpasangan dengan Soerya, meskipun posisi Isdianto sebagai Cagub apalagi Cawagub.
Selain itu, perempuan asli Kecamatan Batu Aji ini juga menegaskan, bahwa dirinya dan rekan-rakannya mengusulkan agar Isdianto berpasangan dengan figur Marlin Agustina, karena akan menjadi keterwakilan suara perempuan.
"Kita ingin Pak Isdianto berpasangan dengan Marlin, itu sudah pas. Karena kami komunitas perempuan ingin ada pemimpin yang mewakili perempuan, meskipun di posisi Cawagub," kata Qomariah, yang di halaman rumahnya juga terdapat spanduk dukungan terhadap Isdianto, di kawasan Barelang, Kota Batam, Kamis (06/02) sore.
Sementata itu, aktivis perempuan Batam sekaligus Pemerhati Pilkada Kepri, Pravita Hidayah, menilai bahwa saat ini semua masih dalam simulasi siapa yang layak mendapat respon publik. Menurutnya, selain respon dan dukungan partai juga harus mempertimbangkan hasil survey nanti.
"Isdianto memang sedang dihadapkan beberapa nama cawagub, semua tinggal menunggu saja siapa yang bakal di gandeng," kata Vita, sapaan akrab Pravita Hidayah kepada media di salah satu kedai kopi di kawasan Batam Center, Kota Batam, Kamis (06/02).
Terkait siapa yang tepat untuk berdampingan dengan Isdianto, Vita berpendapat, hasil survey yang nanti akan menentukan karena ukurannya adalah respon publik. "Semua bakal Cawagub sangat berpeluang duet dengan Isdianto, karena masing-masing punya kekuatan tersendiri," ungkap Vita.
Secara terpisah, menanggapi soal posisi Soerya Respationo, pengamat politik dari Institut Agama Islam Abdullah Said Batam, Rionaldi Z. Abidin, mengatakan, jika Soerya Respationo masih berharap berpasangan dengan Isdianto, tentu harus melihat posisi Isdianto saat ini sebagai Plt. Gubernur dan tentunya respon masyarakat.
Selain itu, Rionaldi menambahkan, jika memang Isdianto dipaksakan harus berduet dengan Soerya sebagai Cagub atau Cawagub dan hasilnya tidak berdampak terhadap elektabilitas, maka akan sia-sia juga. Apalagi menurutnya, dukungan terhadap Isdianto makin hari semakin deras.
Oleh sebab itu, jika melihat posisi Isdianto sebagai petahana dengan popularitas dan elektabilitas yang sangat baik, wajar jika Isdianto dikelilingi nama kandidat cawagub dan punya nilai tawar tinggi di mata parpol.
"Ini juga lantaran masyarakat mengingikan Isdianto sebagai calon Gubernur, bukan wakil Gubernur. Maka jika mengkalkulasi kekuatan antara Duet Isdianto-Marlin dengan Duet Isdianto-Ansar sama kuat, tinggal menunggu bagaimana endingnya nanti, semua masih bersifat dinamis," pungkasnya. (r)
Tulis Komentar