Mentan Sebut China Bakal Impor 2,5 Juta Ton Beras dari Indonesia



TRANSKEPEI.COM.JAKARTA- Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan China bakal impor beras dari Indonesia. Jumlah beras yang mau diimpor China mencapai 2,5 juta ton.

"Maaf hari ini saya mendapatkan tamu langsung dari China yang meminta impor beras 2,5 juta ton dalam satu tahun," katanya dalam acara Perkembangan Ekonomi, Pangan dan Geopolitik Dunia yang diselenggarakan Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (8/6/2022).

Ia mengatakan minggu ini nota kesepahaman antara Indonesia dengan China terkait impor beras Indonesia akan dilakukan.


"Ini hari saya tidak sangka BUMN China datang ke kantor dan dalam minggu ini akan menandatangani MoU untuk siap menerima beras kita," jelasnya.


Syahrul menyampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah memberikan lampu hijau untuk ekspor beras Indonesia. Jokowi, kata Limpo, berpesan asal kebutuhan dalam negeri dipastikan sudah cukup maka ekspor tidak masalah dilakukan.(dtc)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar