Gustian Riau Temukan Penyebab Solar Bersubsidi Selalu Langka di SPBU
TRANSKEPRI.COM.BATAM- Langkah Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Batam melakukan pendataan ulang terhadap pemilik kartu Bahan Bakar Minyak (BBM) Bio Solar bersubsidi Brizzi, sejak Desember hingga berakhir 22 Januari lalu, berhasil memperoleh 4.470 pemilik yang berhak.
" Berdasarkan pendataan yang kami lakukan, diperoleh 4.470 pemilik kartu Brizzi, jumlah ini jauh berbeda dengan data sebelumnya sebanyak 15.600 pemilik kartu Brizzi," ujar Kadisperindag Batam, Gustian Riau yang dikonfirmasi transkepri.com, Rabu (29/01/20).
Terdapatnya selisih tajam dari jumlah sebelumnya, karena pihaknya kata Gustian menerapkan syarat yang ketat untuk mendapatkan kartu Brizzi.
Syarat tersebut di antaranya Keberadaan STNK yang harus singkron dengan bukti fisik kendaraan, KTP pemilik kendaraan, bukti lunas pembayaran pajak kendaraan dan syarat lainnya.
Sehingga kata Gustian, dengan berbagai syarat tersebut, dapat di pastikan satu pemilik kendaraan hanya bisa mengantongi satu kartu Brizzi dan ini berbeda dengan sebelumnya bahwa satu kendaraan atau satu orang bisa memiliki lebih dari satu kartu, sehingga rentan disalahgunakan.
" Dahulu satu kendaraan bisa memiliki lebih dari satu kartu Brizzi, sehingga sebanyak apapun kuota yang diberikan tidak akan pernah cukup. Inilah menjadi penyebab utama BBM jenis Bio Solar Bersubsidi selalu langka di SPBU yang ada di Batam. Dan kedepan saya meyakini kelangkaan Solar bersubsidi bisa kita cegah," ujar Gustian. (009)
Tulis Komentar