GRANAT Minta PPATK Usut Aliran Dana Dugaan Walpri Gubernur Kepri Miliki 10 Kg Sabu

Ketua DPD Granat Kepri, Syamsul Paloh

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Selain meminta polisi mengusut jaringan sindikat kepemilikan Tindak Pidana 10 kg Sabu yang menyeret nama pengawal pribadi (Walpri) Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Ketua Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT) Provinsi Kepri Syamsul Paloh, turut meminta Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengusut aliran dana dari bisnis haram tersebut.

"Kami akan terus kawal kasus ini sampai tuntas, sehingga tidak hanya menghukum pelaku, tapi juga membongkar siapa aktor intelektual dalang di belakangnya. Bahkan kami juga meminta PPATK mengusut kepada siapa saja aliran dana dari bisnis haram ini mengalir," ujar Syamsul Paloh, Selasa (01/02/22).

Menurut Syamsul Paloh, bisnis Narkotika apalagi dengan jumlah yang fantastis, mustahil dijalankan sendiri atau tanpa melibatkan jaringan. Artinya kata Syamsul, polisi harus berani membongkar siapa saja pihak yang terlibat di belakangnya.

Apalagi kata Syamsul, salah seorang pelakunya disebut merupakan Walpri orang nomor satu di Provinsi Kepri, yang sudah jelas bakal menimbulkan interpretasi beragam di masyarakat.

"Karena ini melibatkan orang dekat gubernur, tentunya ini harus menjadi atensi polisi. Kita harus cegah adanya para mafia narkotika di lingkaran kekuasan," beber Syamsul.

Tidak hanya itu, mengantisipasi merebaknya penyalahgunaan dan pemakai Narkotika di lingkungan Pemprov Kepri, pasca ditangkapnya Walpri Gubernur Kepri, Syamsul mengaku segera berkoordinasi dengan pihak terkait, agar segera dilakukan test narkoba (Test Urine) kepada seluruh pejabat dan ASN di lingkungan Pemprov Kepri.

"Secepatnya kita akan berkoordinasi dengan BNNP Kepri dan pihak terkait lainnya agar dilakukan tes penyalahgunaan Narkoba khususnya di jajaran Pemprov Kepri," pungkas Syamsul.

DPD Granat Provinsi Kepri memberi dukungan serta mengapresiasi kepada Kepolisian Polresta Tanjung Pinang dan Polda Kepri atas keberhasilan penangkapan Tindak Pidana Kejahatan Narkotika 10 Kg Sabu ini.

Seperti diberitakan sebelumnya, jajaran Polres Tanjungpinang berhasil mengamankan tiga pria berinisial ARG, DTP dan M yang salahsatunya merupakan Walpri Gubernur Kepri. Dari ketiganya polisi berhasil mengamankan 10 kg Narkotika jenis Sabu. (tm)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar