Masyarakat Diminta Sukseskan Vaksinasi Booster Lansia


TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG- Ketua TP-PKK Kepulauan Riau Hj. Dewi Kumalasari Ansar mengajak seluruh masyarakat di Provinsi Kepri , untuk ikut mensukseskan pelaksanaan vaksinasi Booster, khususnya pada lansia 60 tahun keatas di Asrama Haji, Tanjungpinang, Selasa (18/1). 

Adapun, target vaksinasi lansia ini untuk  sebanyak 200 orang yang akan disuntik vaksin Covid-19 dosis tiga booster yang dibiayai oleh dana APBD Provinsi Kepulauan Riau. 

Dalam sambutannya, Dewi Ansar mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga Booster ini di berikan untuk kembali  meningkatkan kekebalan terhadap Covid-19 salah satunya adalah lansia. 

"Karena adanya penurunan anti body  setelah dilakukan vaksinasi pertama lengkap, sehingga harus diberikan dosis lanjutan untuk kembali meningkatkan kekebalan terhadap Covid-19," jelas Dewi. 

Dikatakan Dewi Kumalasari Ansar, TP-PKK akan menjadi garda terdepan dalam penanggulangan Covid-19 di Provinsi Kepri. 

"Untuk itu,PKK akan terus mendorong pelaksanaan vaksinasi dengan menggerakkan kader untuk mensosialisasikan dan memfasilitasi pelaksanaan vaksinasi," tegas Dewi Kumalasari pada pelaksanaan vaksinasi
yang didukung oleh Dinas kesehatan provinsi Kepri, Dinas kesehatan kota Tanjungpinang, dan tim Vaksinator Gubernur Provinsi Kepulauan Riau. 

Pada kesempatan ini juga, TP-PKK Provinsi Kepri akan bersinergi dengan Dinas kesehatan provinsi Kepri untuk mensukseskan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Kepri. (r)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar