Ada 200 Judul Buku di Taman Bacaan Sei Carang, Tj Pinang


TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Ketua Perpat Tanjungpinang Timur, David Junaidi mengatakan pembangunan dan rehabiltasi taman bacaan di Jalan Mustafa, Kampung Sei Carang, Kelurahan Air Raja terselesaikan dengan baik dan lancar, Minggu (1/8/21).


Berdasarkan pertimbangan dan keputusan bersama, kegiatan ini sempat tertunda karena masa perpanjangan PPKM darurat dan statistik pertambahan penyebaran covid-19 masih signifikan mengalami peningkatan. 


Disamping itu, secara pribadi dan organisasi Perpat Kecamatan Tanjungpinang Timur mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kepulauan Riau, Wali Kota Tanjungpinang Hj Rahma S.IP  beserta Ketua DPP Perpat Tanjungpinang dan segenap pengurus, Mahasiswa/i UIN Riau, Mahasiswa/i Imam Bonjol, Mahasiswa Jember bersama seluruh organisasi peduli lingkungan dan pihak pihak yang berkontribusi hingga kegiatan ini berjalan, pungkas David.


David mengungkapkan gotong royong merupakan warisan budaya nasional yang harus terus tetap terjaga. Dengan bergotong royong juga dapat menumbuh kembangkan rasa kepedulian masyarakat terhadap lingkungannya, apalagi kegiatan sosial seperti ini disandingkan dengan program pemerintah daerah.


"Dengan gotong royong bakal melahirkan rasa persaudaraan, empati dan soliditas antar sesama agar lebih peka terhadap lingkungan, bahkan budaya seperti ini merupakan budaya warisan nasional yang harus tetap terjaga dan terpelihara,"tuturnya.


Ia juga mengatakan selain goro, keberadaan taman bacaan di wilayah itu diharapkan dapat dimanfaatkan kembali, agar adik adik mahasiswa bisa mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan mereka secara suka rela. Kalau tidak ada kendala yang berarti, insya allah sabtu depan taman bacaan itu sudah dapat dipergunakan kembali, tukasnya


"Insha Allah sabtu depan taman bacaan ini selesai direhab, dan pada hari itu juga kita akan memberikan bantuan buku sebanyak 200 judul buku, satu unit microscop, buku pelajaran dan lain lainnya," pungkas David.


Kita berharap taman bacaan tersebut dapat dijaga serta dipergunakan sebaik mungkin dengan seluruh perangkat yang ada didalamnya untuk kebutuhan pelajar dan warga sekitar, harapnya. (mad)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar