LIGA ITALIA
AC Milan Kalahkan Juventus 3-0
TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Juventus tumbang 0-3 dari AC Milan dalam lanjutan Liga Italia. Si Nyonya Tua pun terlempar dari empat besar dan berpotensi ke Liga Europa.
Juventus vs Milan berlangsung di Allianz Stadium, Senin (10/5/2021) dini hari WIB. Rossoneri menutup babak pertama dengan skor 1-0 lewat gol Brahim Diaz.
Dua gol Milan lainnya dicetak pada paruh kedua. Adalah Ante Rebic dan Fikayo Tomori yang mencatatkan namanya di papan skor.
Kekalahan ini membuat Juventus terlempar ke posisi lima dengan 69 poin. Milan di posisi ketiga dengan 72 poin sama seperti Atalanta di posisi kedua. Napoli ada di tempat keempat dengan 70 poin.
Masih ada tiga laga sisa untuk berburu tiket ke Liga Champions, namun Juventus punya lawan berat yaitu Inter Milan.
Juventus mengambil inisiatif serangan di awal-awal laga. Bianconeri membuat ancaman lebih dulu di menit ketiga lewat sundulan Matthijs de Ligt, namun bola masih bisa diblok lawan.
Jalannya Pertandingan
Percobaan Juventus selanjutnya datang di menit ke-13. Bola tembakan Adrien Rabiot dari dalam kotak penalti membentur barisan pertahanan Milan.
Percobaan pertama Milan baru muncul di menit ke-16. Zlatan Ibrahimovic melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti, yang arah bolanya masih bisa diblok.
Pertempuran di laga ini sangat alot di lini tengah. Juventus dan Milan bahkan kesulitan menciptakan peluang.
Rossoneri berhasil unggul 1-0 duluan jelang turun minum. Brahim Diaz merobek gawang Wojciech Szczesny lewat tembakan melengkungnya ke tiang jauh.
Juventus gagal memanfaatkan momen kegagalan Milan dalam memanfaatkan eksekusi penalti. Si Nyonya Tua terus kesulitan mengancam gawang Milan.Milan mendapatkan hadiah penalti di babak kedua, tepatnya pada menit ke-58 saat bole tembakan Diaz mengenai tangan Giorgio Chiellini. Franck Kessie maju sebagai eksekutor, tapi bola tembakannya berhasil ditepis Szczesny.
Ibrahimovic harus ditarik keluar pada menit ke-66 karena cedera. Ante Rebic, yang masuk sebagai pengganti berhasil membawa Milan unggul 2-0 lewat tembakan jarak jauh di menit ke-78.
Juventus kembali kebobolan di menit ke-82. Bola sundulan Fikayo Tomori dari hasil umpan tembakan bebas Hakan Calhanoglu berhasil merobek gawang Juventus yang ketiga kali.
Susunan Pemain:
Juventus: Szczesny; Cuadrado, De Ligt, Chiellini, Alex Sandro; McKennie, Bentancur (Kulusevski 67), Rabiot, Chiesa (Dybala 79); Morata, Ronaldo.
Milan: G Donnarumma; Calabria, Kjaer, Tomori, Theo Hernandez; Kessie, Bennacer (Dalot 82); Saelemaekers (Meite 82), Brahim Diaz (Krunic 70), Calhanoglu; Ibrahimovic (Rebic 66). ***
Tulis Komentar