Masuki Ramadhan, FK-BPD Bintan Gelar Kegiatan Ini

Pertemuan FK-BPD Bintan

TRANSKEPRI.COM.BINTAN - Forum Komunikasi Badan Permusyawaratan Desa (FK- BPD) Kabupaten Bintan melaksanakan pertemuan bulanan di Hotel Hello Bintan, Kelurahan Kawal Kecamatan Kijang, Sabtu (10/4/21).

Karena terpaut jarak dan situasi pandemi, dari 36 Desa, hanya 29 desa yang dapat hadir dalam pertemuan itu, sisanya intensif mengikuti perkembangan melalui Group Whatapps FK-BPD Bintan.

Ketua FK BPD Bintan, Syukur Hariyanto S.IP mengatakan pertemuan ini bertujuan untuk membahas dan menganalisa kendala yang dihadapi desa masing-masing, forum ini juga membahas tentang Perdes, Bumdes, Aspirasi masyarakat administrasi lainnya sebagai indikator penilaian tingkat kdberhasilan dan pemahaman ketua BPD.

"Dalam pertemuan ini semua saling sharing, bertukar pengalaman, berbagi informasi, karena saat ini Desa" sedang fokus dalam pemulihan Ekonomi masyarakat pasca pandemic covid 19,"ujarnya.

Dalam kesempatan ini, kami juga menyusun kerangka kerja untuk bisa membangun jaringan sampai ke Pusat Lewat Kadis PMD, Bupati dan Gubernur, selanjutnya kami akan melaporkan hasil diskusi yang kami laksanakan, dan alhamdulilah seluruh kendala dan masukan kami sangat cepat ditanggapi,pungkasnya.

Syukur mengungkapkan dalam membangun komitmen BPD mengembangkan amanah masyarakat desa yang ditanamkan melalui kemampuan aspirasi yang kami gali dari menggiring aspirasi, mengelola dan mengawasi realisasi masyarakat.

Sementara Disela sela rapat, Buyung Adly Ketua FK BPD Desa Kawal mengatakan kami melakukan doa bersama dan saling bermaafan dalam menyambut bulan suci ramadhan. Buyung juga menyatakan FK BPD perannya sangat sentral di Desa untuk itu hubungan kades dan BPD harus baik agar roda pemerintahan desa berjalan sesuai harapan. (mad)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar