Perhiasan Rp897 Miliar Milik Seleb Inggris Ecclestone Dicuri

Tamara Ecclestone baru ke luar negeri saat perhiasan di rumahnya dicuri. Foto/REUTERS/Stefan Wermuth

TRANSKEPRI.COM. LONDON - Tamara Ecclestone, putri mantan bos Formula One Bernie Ecclestone, memperkirakan perhiasan senilai USD64 juta (Rp897 miliar) dicuri dari rumahnya di kawasan London yang terkenal dengan sebutan Billionaire Row.

"Ecclestone marah dan terguncang akibat pencurian yang dapat menghindari tim keamanan yang berpatroli 24 jam di jalanan dan sistem keamanan internal miliknya sendiri," ungkap juru bicara Ecclestone, dilansir Reuters. 

Putri kedua Bernie Ecclestone itu tinggal di Kensington Palace Gardens yang merupakan kompleks kediaman duta besar Prancis dan Rusia serta dekat dengan Kensington Palace, rumah Pangeran William dan istrinya Kate. 

Surat kabar The Sun melaporkan, Ecclestone baru saja meninggalkan Inggris untuk liburan Natal saat para pencuri itu masuk propertinya melalui taman dan mengambil perhiasan dari kotak penyimpanan yang disembunyikan di tempat tidurnya.

"Saya dapat dengan sedih mengonfirmasi bahwa di sana terjadi invasi rumah di rumah keluarga Ecclestone-Rutland," kata juru bicara itu, merujuk pada suami Ecclestone, Jay Rutland. 

"Keamanan internal bekerja sama dengan kepolisian dalam masalah ini. Tamara dan keluarga dalam kondisi baik tapi sangat marah dan terguncang dengan insiden itu," papar pernyataan juru bicara itu. 

Juru bicara kepolisian belum dapat memberikan rincian atas kasus tersebut tapi polisi mendapat telepon dari rumah di London barat sekitar pukul 23.00 pada Jumat (13/12) yang melaporkan pencurian. (ssb)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar