BATAM

Ini Harapan Wali Kota Batam kepada Pengurus JMSI yang Baru Dilantik

Wali Kota Batam, H Muhammad Rudi saat foto bersama dengan Ketum JMSI pusat, Teguh Sentosa dan pengurus JMSI Kepri

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Wali Kota Batam, H Muhammad Rudi meminta agar pers di Batam dapat bersikap profesional dan menghindari produk jurnalis yang berbau hoaks alias berita yang kebenarannya tidak dapat dipertanggungjawabkan.

"Saya harap dengan keberadaan JMSI, mampu menjadi wadah organisasi perusahaan pers yang benar-benar menghasilkan produk pemberitaan yang benar dan profesional," ujar HM Rudi saat menghadiri pelantikan Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI), Senin (21/12/20) di Hotel PIH, Batam Center.

Diakui HM Rudi, saat ini banyak muncul produk pemberitaan yang terkadang tidak didasari oleh data dan fakta yang sebenarnya, sehingga hal ini jelas merugikan masyarakat maupun objek yang diberitakan.

Pada kesempatan tersebut, HM Rudi turut menyampaikan apresiasi dan ucapan selamatnya kepada pengurus JMSI Kepri yang diketuai oleh Edi Supriatna.

"Selamat atas pelantikan pengurus JMSI Kepri, semoga mampu memberikan kontribusi positif kepada dunia pers di Kepri," pungkas Rudi. (009)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar