TANJUNGPINANG

Di Tengah Pandemi Corona, Putri Wali Kota TPI Khatam Quran

Putri pasangan Agung Wira Dharma dan Wali Kota TPI Hj Rahma, yakni Cathlina Devina berhasil mengkhatamkan Alquran saat pandemi corona

TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Di tengah situasi pandemi virus corona atau covid-19, Alhamdulillah Cathlina Devina murid kelas 5 SDIT Al-Madinah binaan Ustadzah Siti Nurhikmah khatam Qur an dan membuat kedua orang tua bahagia dan bangga.

Putri dari pasangan H. Agung Wira Dharma dan Hj. Rahma S.IP yang juga Wali Kota Tanjungpinang menyelesaikan program mengaji di rumah dengan bimbingan salah seorang ustadzah. 

Agung Wira Dharma mengungkapkan perasaan haru dan bangganya, katanya, sebagai orang tua tentu kami senang dan berbangga hati ketika anak kami bisa menyelesaikan proses membaca Al Quran dengan baik hingga khatam dan syukuran bersama anak anak panti asuhan Ummi Al Fitrah. Semua itu tidak terlepas dari peran pengawasan dan perhatian dari orang tua dan pembimbing.

"Terima kasih dari kami untuk ustadzah Siti Nurhikmah dan seluruh guru yang sudah membina dan mendidik putri kami dengan baik,"tukas Agung.

Kami berharap hal serupa dapat dilakukan oleh anak Tanjungpinang lainnya, disamping tugas belajar dari sekolah, sebagai orang tua kita mesti menanamkan pengetahuan terhadap anak betapa pentingnya mengaji dan menjaga hubungan manuaia dengan tuhannya (Hablum Minallah)," ungkapnya.

"Kesibukan tidak membuat kita lalai melakukan perhatian dan pengawasan terhadap setiap perkembangan anak, orang tua mesti bisa menjadi promotor dan motifator anak untuk berilmu dan berakhlak mempelajari ilmu yang terkandung dalam Al quran," pungkas Agung.

Mendisplinkan anak dengan segala sesuatunya sangatlah penting baik untuk waktu belajar, beribadah dan mengaji, disamping itu sebagai orang tua kita juga tidak boleh menekan kreatifitas anak. Pendidikan agama budi pekerti, pendidikan karakter yang berakhlak mulia dianggap paling dominan untuk mendidik anak menjadi lebih baik sebagai bekal untuk meraih kecerdasan yang berlandaskan nilai nilai religius," ujarnya. 

Oleh karena itu proses pendidikan di sekolah tidak hanya sekedar menekankan pada pencapaian aspek kognitif belaka tetapi pada aspek afektif dan psikomotorik, hal demikian harus ada keselarasan, keserasian dan keseimbangan antara kecerdasan intelektual dengan kecerdasan spiritual serta kecerdasan sosial antara lahir dan batin," tukas Agung

Membentuk manusia berakhlak menjadi salah satu tujuan pendidikan untuk mengarahkan anak pada sikap dan kegiatan positif, oleh karena itu, menanamkan nilai nilai dalam Al quran dan hadist menjadi sangat penting ditanamkan sejak usia dini dan alhamdulillah wa syukurillah putri kami khatam Qur an di situasi pandemi," pungkas Agung. (mad)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar