Heboh, Aktris Bollywood Payal Ghosh Mengaku Jadi Korban Pelecehan Sutradara India
TRANSKEPRI.COM.BATAM- Aktris Bollywood Payal Ghosh baru-baru ini menjadi sorotan publik India setelah ia mengaku menjadi korban pelecehan seksual. Mirisnya, ia justru mengaku menjadi korban pelecehan seksual oleh seorang sutradara kenamaan India.
Sayangnya, meski Payal sudah melaporkan pelaku kepada pihak kepolisian, nyatanya pelaku masih bebas berkeliaran dan belum diproses secara hukum. Bagaimana sebenarnya kasus ini terjadi?
Berikut faktanya
1. Payal Ghosh mengaku menjadi korban pemerkosaan Anurag Kashyap
Payal Ghosh dalam pengakuannya kerap mendapatkan pelecehan. Tidak hanya itu, ia juga mengaku menjadi korban pemerkosaan oleh sutradara kenamaan, Anurag Kashyap.
2. Melaporkan Anurag Kashyap kepada polisi
Atas perlakuan Anurag Kashyap, Payal kemudian melaporkan sutradara tersebut ke kantor polisi daerah Versova, India. Menurut pengacara Payal, kliennya sudah melayangkan laporan namun polisi belum juga mengusutnya.
3. Payal Ghosh mengancam mogok makan
Merasa laporannya diabaikan oleh kepolisian, Payal pun mengancam akan melakukan mogok makan. Sebelumnya, pengacara Payal Ghosh, Nitin Satpute menyayangkan kepolisian India yang lamban menindak lanjuti laporan kliennya.
Payal Ghosh & @Nitin_Satpute will be visiting to Versova P. Stn, to ask police why accused not yet arrested, when poor man man commits offence like rape, police immediately act & arrest them without any prob & prob starts latter, 2 different law 4 poor & rich @ani @pti
— Adv Nitin Satpute (@Nitin_Satpute) September 27, 2020
"Payal Ghosh dan Nitin Satputeakan mengunjungi kepolisian Versova P untuk bertanya kepada polisi mengapa terdakwa belum ditangkap, ketika orang miskin melakukan pelanggaran seperti pemerkosaan, polisi segera bertindak & menangkap mereka tanpa masalah & masalah dimulai terakhir, 2 hukum yang berbeda 4 miskin & kaya," cuit Nitin Satpute, pada akhir September lalu.
4. Laporan balik dari pihak Anurag Kashyap
Tidak hanya diam, merasa namanya dirugikan, Anurag Kashyap kemudian melaporkan balik Payal Ghosh dengan pasal pencemaran nama baik. Anurag pun menggandeng pengacara Priyanka Khimani.
And here is the statement from my lawyer @PriyankaKhimani .. on my behalf .. thank You pic.twitter.com/0eXwNnK5ZI
— Anurag Kashyap (@anuragkashyap72) September 20, 2020
5. Keduanya mendapat dukungan dari pesohor India
Peseteruan Payal Ghosh dan Anurag pun kini tengah ramai menjadi perbincangan publik India. Bahkan, para selebriti India pun terpecah menjadi dua kubu, tidak sedikit yang membela Anurag dengan mengatakan tuduhan Payal palsu, namun banyak juga yang membela Payal dengan menyarankan ia tetap bersuara.
Salah satu selebriti yang membela Payal Ghosh ialah Sherlyn Chopra, melalui cuitannya, ia meminta kepolisian untuk menegakkan hukum atas kasus yang menimpa Payal Ghosh.
Its ridiculous to argue that a woman must report an untoward incident as and when it happens. Does reporting the matter years later make the truth untrue??
I thank @KanganaTeam for encouraging us to speak the truth and not feel intimidated by the high and mighty..#TruthMatters https://t.co/xrp674Am89
— Sherni (@SherlynChopra) September 27, 2020
"Konyol untuk mengatakan bahwa seorang wanita harus melaporkan kejadian yang tidak diinginkan pada saat dan ketika itu terjadi. Apakah melaporkan masalah bertahun-tahun kemudian membuat kebenaran menjadi tidak benar ?? Saya berterima kasih kepada @KanganaTeam karena telah mendorong kami untuk mengatakan kebenaran dan tidak merasa terintimidasi oleh yang tinggi dan perkasa," cuitnya.(tm)
Tulis Komentar