Bali Menjadi Tempat Wisata Terpopuler ke-4 Dunia dan Pertama di Asia
TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Situs wisata Tripadvisor menobatkan Bali, Indonesia sebagai tujuan destinasi terpopuler keempat di dunia dan pertama se-Asia.
Posisi ini mengalahkan beberapa destinasi wisata bergengsi lainnya di dunia seperti Roma, Italia di posisi kelima; disusul Phuket, Thailand; Sicily, Italy; Majorca, Kepulauan Balearic; Barcelona, Spanyol; dan Istanbul, Turki.
Sedangkan tiga posisi pertama dipegang London, Inggris; Paris, Prancis; dan Kreta, Yunani sebagai destinasi wisata terpopuler di dunia.
Di Asia, Indonesia menempati dua tempat destinasi wisata terpopuler, yakni Bali di posisi pertama dan Lombok, Nusa Tenggara Barat di posisi ke-16.Beberapa destinasi yang populer di mata wisatawan menempati posisi bawah 10 besar. Beberapa di antaranya adalah Dubai, Uni Emirat Arab di posisi 12; Bangkok, Thailand di posisi 14; Hanoi, Vietnam di posisi 15, Tokyo, Jepang di posisi 23; dan New York di posisi 25.
Posisi Bali disusul Phuket, Thailand; Goa, India; Bangkok, Thailand; dan Hanoi, Vietnam. Hoi An, Vietnam; Siem Reap, Kamboja; Tokyo, Jepang; Kyoto, Jepang; Chiang Mai, Thailand; dan Da Nang, Vietnam.
Kemudian Beijing, China; Kathmandu, Nepal; Jaipur, India; dan New Delhi, India; Lombok Nusa Tenggara Barat; Ho Chi Minh, Vietnam; Hong Kong, China; Krabi Town, Thailand; dan Panay Island, Visayas.(tm)
Tulis Komentar