Bupati Pasaman Minta Segerakan Penyediaan Darah di PMI

Pasaman Sabar AS pimpin rapat izin operasional Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI, untuk peningkatan penyediaan darah serta pelayanan kepada masyarakat, Senin (13/1) transkepri.com/fauzi

 

TRANSKEPRI.COM.PASAMAN - Bupati Pasaman Sabar AS pimpin rapat izin operasional Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI, untuk peningkatan penyediaan darah serta pelayanan kepada masyarakat, Senin (13/1/2025)

Turut hadir dalam kegiatan rapat, Sekda Pasaman Yasri Uripsyah , Kepala OPD, Ketua harian PMI Pasaman Ir.Rosben Aguswar beserta Kabag dan Kabid pada dinas terkait

Bupati Pasaman dalam rapat menegaskan agar seluruh kegiatan yang akan dilaksanakan kiranya bisa sesegera mungkin dan sesuai dengan prosedur

Segerakan penambahan pelayanan penyediaan darah agar membantu masyarakat yang membutuhkan, mengingat ini menyinggung masalah keselamatan nyawa manusia dan meningkatkan derjat kesehatan masyarakat

Kepada dinas terkait sesegera mungkin pelaksanaan fasilitasi penyediaan darah ini bisa terealisasi dengan cepat dan akurat, kerja keras kita merupakan harapan masyarakat untuk peningkatan pelayanan yang baik terhadap masyarakat, kata Sabar AS

Selanjutnya Ketua Harian PMI Pasaman Ir.Rosben menjelaskan,  Gedung dan Ruangan PMI Pasaman sudah sesuai standar dimana ruang Ipal dan Genset di gabung dengan RSUD Tuanku Imam Bonjol dengan pinjam pakai/hibah aset, dengan hal itu struktur sudah lengkap dan telah di SK kan

Untuk Anggaran dari APBD Pasaman kepada UTD PMI Pasaman tahun 2025 ini sekitar Rp 300 juta dan kita akan bekerjasama dengan UTD lain seperti UTD Bukittinggi dan Pasbar. ini
untuk meningkatkan pendonor secara terpadu, sebutnya (fauzi)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar