PMI Pasaman Dituntut Dapat Penuhi Kebutuhan Darah di Masyarakat

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman, Sabar AS yang juga Wakil Bupati Pasaman Sumatra Barat, menjadi Pembina Apel pagi di Rumah Sakit Pratama, Kecamatan Padang Gelugur, Rabu (12/7). (transkepri.com/fauzi)

TRANSKEPRI.COM.PASAMAN- Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman, Sabar AS yang juga Wakil Bupati Pasaman Sumatra Barat, menjadi Pembina Apel pagi di Rumah Sakit Pratama, Kecamatan Padang Gelugur, Rabu (12/7).

Dalam sambutanya, Sabar AS mengajak, untuk sama-sama membangkitkan rasa kepedulian kepada sesama manusia, salah satunya dengan melakukan donor darah.

Kecamatan Padang Gelugur adalah Kecamatan yang tergolong jauh ke ibu kota kabupaten Pasaman dengan waktu tempuh yang lumayan lama.

Selama ini kekhawatiran masyarakat saat berobat ke RSUD Lubuk Sikaping lalu dimintai mencari darah, masyarakat kebingungan akan mencari kemana. Oleh sebab itu, para pengurus PMI hendaknya lebih aktif.

Sabar AS menambahkan bahwa gerakan PMI merupakan rasa kemanusiaan dengan itu  dukungan dan sinergi dari semua pihak baik jajaran pemerintah dan lapisan masyarakat sangat dibutuhkan.

Adanya Pengurus PMI di Kecamatan akan mempermudah pembentukan Kelompok Pendonor; Donor Darah Sukarela (DDS) di tiap kenagarian dan aktivitas Palang Merah Remaja (PMR) yang berada di sekolah harus ditumbuhkan.

"Dengan demikian, target pemenuhan kebutuhan darah bagi pasien dan masyarakat Kabupaten Pasaman dapat tercapai," harapnya. (fauzi)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar