Gotong Royong di Komplek Perumahan dan Edukasi Warga Soal DBD


TRANSKEPRI.COM.BATAM - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid menghadiri Gerakan Serentak (Gertak) Gotong Royong dalam rangka memperingati Asean Dengeu Day (ADD) Tingkat Kota Batam Tahun 2022, Sabtu (18/6).

Acara yang dihadiri Jefridin berlokasi di Perumahan Griya Batuaji Seilangkai Kecamatan Sagulung. Kegiatan ini diikuti antusias oleh unsur masyarakat dan petugas yang hadir.

"Kita peringati dan gelar kegiatan ini karena penting sekali, demam berdarah itu masih terus ada," ucap Jefridin.

Menurutnya, pencegahan penyakit yang disebabkan oleh nyamuk Aedes Aegypti ini, berpulang dan bergantung sungguh kepada masyarakat, yakni dengan menerapkan pola hidup sehat.

"Mari kita antisipasi dan hindari dari nyamuk ini," imbuhnya.

Sembari bergotong royong, Jefridin mengajak yang hadir juga dapat sembari mengedukasi masyarakat, perihal pencegahan DBD. Seperti yang kerap diketahui, salah satunya dengan memantau jentik.

"Mudah-mudahan kegiatan ini tidak berhenti di sini dan tetap dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari," harapnya.

Sesuai harapan walikota, kegiatan ini hendaknya dilaksanakan secara kolektif dengan niat hati yang tulus dan ikhlas.

Sudah mahsyur, gerakan pencegahan DBD dapat mudah dilakukan, Jefridin menyebut yakni dengan melakukan  gerakan mengubur menguras dan menutup (3M) plus. Hal ini digenapi dengan membersihkan secara rutin lingkungan masing-masing.

Tak lupa Jefridin juga menyampaikan pesan Walikota Batam Muhammad Rudi untuk senantiasa bergandeng tangan menyukseskan pembangunan yang kini masif di Batam, dari titik utama kota hingga ke pemukiman warga melalui program PSPK.

"Mari sukseskan pembangunan kota kita ini," ajaknya.

Pesan walikota perihal, waspada terhadap penyebaran Covid-19 juga disampaikan Jefridin. Walau kini kasus Covid-19 sudah membaik, namun ia berharap protkes tetap menjadi perhatian semua pihak.

"Tetap jaga diri kita dan orang sekitar dengan menerapkan protkes  yang baik," pungkasnya.(r)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar