Aplikasi Edit Foto Jadi Anime yang Paling Keren untuk Ubah Wajah

Aplikasi edit foto jadi anime yang sering digunakan tukang selfie. FOTO/ IST

TRANSKEPRI.COM, JAKARTA - Aplikasi edit foto jadi anime menjadi sebuah lifestyle yang mempengaruhi beberapa aspek dikehidupan sehari-hari.

Dari yang awalnya hanya merupakan sebuah tontonan, anime juga sudah mula mempengaruhi aspek-aspek lain seperti cara berpakaian, makanan, musik, serta hanya sekedar sebuah foto-foto dengan tema anime yang unik. 
Oleh karena itu, beberapa saat yang lalu mulai bermunculan berbagai aplikasi yang mampu merubah sebuah foto menjadi tampilan anime.

Dengan banyaknya aplikasi yang mulai bertebaran tersebut, pada kesempatan kali ini, SINDOnews bakal memberikan rekomendasi 3 aplikasi edit foto jadi anime.


1.Prisma.

Selain bisa merubah foto mu menjadi tampilan anime, Prisma menjadi salah satu yang mampu memberikan efek foto layaknya sebuah lukisan air.

Jika kamu menyukai lukisan-lukisan klasik karya seniman Picasso, maka Prisma menjadi salah satu aplikasi terbaik yang bisa kamu manfaatkan.

Total ada 300 lebih filter bergaya anime, cat air, dan filter unik lainnya yang bisa kamu gunakan dalam aplikasi ini untuk megedit foto mu.

2.Anime Face Changer.

Jika kamu menyukai karakter anime dengan tampilan yang lucu, imut, dan kawaii, makan Anime Face Changer menjadi pilihan yang tepat merubah foto mu menjadi karakter anime.
Aplikasi ini sangat mudah digunakan, karena hanya membutuhkan waktu beberapa detik aja untuk mengedit.

Bagian photo editor sendiri cukup menarik, karena karena kamu bisa menambahkan beberapa efek lucu melalui fitur face maker, seperti menambahkan kissing face, photo manga favorit mu, efek mata ala karakter anime, serta bebrapa fitur menarik lainnya.

3.Everfilter.

Everfilter bisa dibilang aplikasi perubah foto yang sangat fleksibel, karena selain bisa merubah tampilan foto mu menjadi sebuah karakter anime, aplikasi yang satu ini mampu merubah tema, latarbelakng, ataupun bangun-bangunan yang ada difoto mu menjadi sebuah gambar ala film-film animasi yang indah.

Dengan berbagai pilihan filter anime yang bisa digunakan, serta sangat bersahabat saat mengedit foto, Everfilter menjadi salah satu aplikasi terbaik untuk merubah foto menjadi anime.

Itulah aplikasi edit foto jadi anime tersebut bisa kamu gunakan untuk merubah foto-foto mu menjadi bergaya anime.

(net)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar