Golf Cart Harley Davidson Milik Elvis Presley Dilelang

barang-barang milik Elvis Presley. Harley Davidson Electra Glide FLH 1200 milik The King of Rock and Roll . FOTO/ Ist

TRANSKEPRI.COM. MEMPHIS - Barang-barang peninggalan legenda tokoh dunia memang kerap mudah untuk dijual. Sebab, sebagai penggemar, ada kebanggaan yang tidak tertandingi ketika memiliki salah satu barang milik sang idola.

Begitupun dengan barang-barang milik Elvis Presley. Harley Davidson Electra Glide FLH 1200 milik The King of Rock and Roll itu, dilelang bagi penggemarnya yang berminat.

Namun, kendaraan yang dimaksud bukanlah sepeda motor, melainkan sebuah golf cart. Elvis mendapatkan kendaraan ini pada May 1967, dengan harga USD1,055 atau sekitar Rp14,5 juta.

Mengutip laman Visordown, Jumat (10/1/2020), kendaraan beroda tiga ini memiliki plat nomor "1 Elvis", untuk menegaskan bahwa benar-benar milik The King.

Dilihat dari ukurannya, golf cart milik Elvis ini memiliki panjang 241,3 sentimeter, lebar 109,22 sentimeter, dengan tinggi 99,06 sentimeter.

Rumah lelang Greenland Auctions yang menawarkan kendaraan ini membuka harga USD30,000 atau sekitar Rp413 juta. Biasanya, harga jual di pelelangan naik dua kali lipat.

Artinya, golf cart ini ditargetkan dapat terjual USD60,000 atau sekitar Rp826 juta hingga USD70,000 atau sekitar Rp963 juta. (ssb)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar