Atlet Paralimpiade Indonesia Raih Emas, Jokowi Tunggu di Istana
TRANSKEPRI.COM.TOKYO- Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menantikan kehadiran atlet-atlet Merah Putih yang berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020.
Jokowi menyampaikan salam hangat kepada tiga atlet badminton yang meraih medali emas di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Oktila, Khalimatus Sadiyah, dan Hary Susanto.
Dalam unggahan di Instagram, Jokowi menyatakan keberhasilan atlet-atlet Indonesia merupakan kabar yang sangat menggembirakan sekaligus membanggakan.
"Semuanya terima kasih. Semuanya saya tunggu nanti di istana," kata Jokowi dalam sebuah panggilan video.
Pada pertengahan Agustus lalu, Jokowi lebih dulu menerima atlet-atlet Indonesia yang tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
Dalam panggilan video yang diunggah di akun Instagram @jokowi pada Minggu (5/9) malam, Jokowi juga mengutarakan perasaan waswas ketika menonton perjuangan Leani Ratri/Khalimatus dan Hary/Leani di final ganda putri dan ganda campuran.
"Yang kemarin ganda putri luar biasa, permainannya sangat bersemangat. Saya sempat takut Ratri dan Alim kehilangan di set kedua karena sempat tertinggal kan? Tapi Ratri dan Alim bisa bangkit mengejar dan juara."
"Kemudian tadi juga baik sekali. Ratri dan Hary bagus sekali. Set pertama nyaris terkejar dan luar biasa, luar biasa. Sekali lagi selamat semuanya untuk Ratri, Alim, Hary dan untuk pelatih pak Sapta," sambungnya.
Cabor badminton meraih dua emas, dua perak, dan dua perunggu dalam Paralimpiade 2020. Selain emas dari Leani Ratri/Khalimatus dan Hary/Leani Ratri, perak dipersembahkan Leani Ratri dan Dheva Anrimusthi. Sementara perunggu disumbangkan Suryo Nugroho dan Fredy Setiawan.
Sementara tiga medali lain merupakan hasil kerja keras atlet powerlifting Ni Nengah Widiasih yang berbuah perak, serta David Jacobs di cabang tenis meja dan atlet lari jarak pendek Sapto Yogo Purnomo yang mendulang perunggu. (tm)
Tulis Komentar