Revitalisasi Stadion Gelora Tuanku Imam Bonjol Pasaman Butuh Dana Rp22 Miliar

Stadion Gelora Tuanku Imam Bonjol Pasaman. (net)

TRANSKEPRI.COM.PASAMAN – Pemkab Pasaman sangat serius mengembangkan Stadion Gelora Tuanku Imam Bonjol, dengan mengajukan anggaran sekitar Rp22 miliar untuk revitalisasi stadion.

"Pengajuan Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut disampaikan Bupati Pasaman Sabar AS, dalam kunjungan kerja ke Jakarta beberapa waktu lalu.

“Revitalisasi Gelora Tuanku Imam Bonjol itu penting untuk pengembangan sektor olahraga Pasaman,” kata Bupati Sabar AS, Jumat (7/6).

Menurutnya, revitalisasi akan dibahas sesuai kriteria pembiayaan fasilitas GOR. Dia juga menyebut telah mendapatkan rekomendasi dari Ketua PB PASI Pusat Luhut Binsar Panjaitan.

Sementara, Kabid Pemuda dan Olahraga Disparporabud Kabupaten Pasaman, Herlinda mengatakan, rencana revitalisasi Stadion Gelora Tuanku Imam Bonjol itu termasuk untuk pembangunan lintasan atletik sintetis berstandar internasional.

“Dana Rp22 miliar itu akan digunakan untuk revitalisasi lapangan sepak bola dan lintasan sintetis atletik. Dari 10 provinsi di Sumatera, hanya Sumbar yang belum memiliki lintasan sintetis milik pemda,” ujar Herlinda.(fauzi)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar